Ini 5 Perbedaan Influencer dan Key Opinion Leader

Kantamedia.com – Influencer maupun Key Opinion Leader (KOL) adalah para individu yang pendapatnya memberi pengaruh besar atas suatu produk, jasa, layanan, maupun brand. Rekomendasi yang mereka berikan juga berdampak pada meningkatnya keinginan konsumen untuk memiliki produk yang sama.

Hanya saja, tetap ada perbedaan KOL dan influencer. Cari tahu perbedaan keduanya dari penjelasan lengkap di artikel ini.

Apa Itu Influencer?

Siapa sebenarnya influencer? Influencer adalah seseorang yang memiliki kekuatan untuk mempengaruhi orang lain dalam mengambil keputusan untuk melakukan pembelian suatu produk.

Baca juga:  Media Sosial Dinilai Potensial sebagai Sarana Edukasi dan Kreativitas

Influencer juga bisa dikatakan sebagai seseorang yang memiliki pengetahuan, wawasan, atau pengaruh tersendiri terhadap suatu bidang atau industri tertentu. Mereka menjadi trend-setter dan memiliki “suara” yang powerful untuk mempengaruhi audiens atau pengikut mereka.

Kredibilitas influencer berasal dari konten-konten personal yang mereka ciptakan di sosial media, seperti Facebook, Twitter, Instagram, YouTube, TikTok, LinkedIn, bahkan di Podcast.

Semua platform tersebut juga menjadi media komunikasi yang mereka gunakan untuk mempengaruhi dan berinteraksi dengan para pengikut mereka.

Baca juga:  Warga Sorong Papua Ini Hina Nabi Muhammad Serta Minta Israel Bantai WNI dan Umat Islam di Palestina

Perbedaan Influencer dan Key Opinion Leader (KOL)

1. Media yang Digunakan

Key Opinion Leader (KOL) adalah seseorang yang ahli dalam industri atau bidang tertentu, baik karena profesi atau pekerjaan mereka maupun karena pengalaman yang mereka miliki.

KOL lebih banyak berinteraksi dengan para pengikutnya di dunia nyata sehingga bisa dikatakan komunikasi yang terjalin pun terjadi secara langsung. Itulah sebabnya, pendapat dan rekomendasi yang mereka akan diikuti oleh para pengikut.

Meski banyak berinteraksi di dunia nyata, tak menutup kemungkinan para KOL ini juga memiliki media sosial, punya followers dalam jumlah yang banyak, bahkan sudah memiliki personal branding yang kuat.

Baca juga:  MAXY Academy Berkolaborasi dengan 80 Perusahaan Mitra, Buka Peluang Magang di Berbagai Posisi

Sementara influencer menghabiskan lebih banyak waktunya di dunia online, terutama di berbagai sosial media.

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi