Peringatan OJK: Meski Nilainya Kecil, PayLater Bisa Bikin Susah Dapat KPR

PayLater Didominasi Gen Z dan Milenial

Survei lembaga riset Katadata Insight Center (KIC) mengungkapkan generasi muda yang lahir setelah 1980-an (milenial) dan generasi Z (lahir setelah milenial) lebih suka menggunakan metode pembayaran paylater dibanding kartu kredit.

Vice President Katadata Insight Center Adek Media Roza kecenderungan itu didapat dari hasil survei bertajuk ‘Survei Perilaku Generasi Milenial dan Gen Z’ yang dilakukan lembaganya terhadap 5.204 responden secara daring beberapa waktu lalu.

Dari hasil survei itu, kartu kredit hanya digunakan oleh 7,6 persen generasi milenial dan Gen Z. Sedangkan paylater digunakan 13,6 persen.

Baca juga:  Lindungi Konsumen, OJK Lakukan Pencabutan Izin Usaha Kresna Life

Sedangkan kalau dibandingkan antara kedua generasi, penggunaan paylater lebih besar pada generasi milenial. Sebanyak 16,5 persen generasi milenial yang mengikuti survei KIC menyebut menggunakan paylater, adapun pada responden Gen Z, hanya 9,7 persen yang sudah menggunakan produk paylater.

Dari hasil temuan tersebut pihaknya mendapat jawaban dari generasi milenial bahwa mereka lebih suka paylater karena lebih mudah diakses ketimbang kartu kredit.

“Hal-hal ini menyebabkan antusiasme masyarakat semakin tinggi untuk mencoba layanan paylater,” ujar Adek.

Baca juga:  KAI Raih Penghargaan Best Woman Empowerment Company 2025 atas Komitmen dalam Perlindungan Hak Perempuan

Ia juga menyebut hasil riset menunjukkan penggunaan paylater di kalangan kedua golongan anak muda itu banyak dilakukan untuk mendukung gaya hidup generasi muda saat ini.

Adek menjelaskan pada kalangan muda, pembayaran cicilan menggunakan paylater digunakan untuk membeli fesyen dan aksesoris, pulsa, gawai, dan elektronik rumah tangga, hingga makanan.

“Pada Gen Y (milenial), paylater paling banyak digunakan untuk membeli gadget, sedang pada Gen Z, paylater paling banyak digunakan untuk fesyen dan aksesoris,” ungkapnya. (*/jnp)

Baca juga:  Kasus Dugaan Fraud Investree, OJK Siap Keluarkan Red Notice untuk Adrian Gunadi
TAGGED:
Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi