ASN Harus Bertindak Secara Profesional

Puruk Cahu, Kantamedia.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) melaksanakan Sosialisasi Netralitas ASN di Desa Makunjung, Kecamatan Barito Tuhup Raya.

Kepala Bidang Mutasi PKAP BKPSDM Erio Adventus menjelaskan, bahwa pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024 yang akan segera dilaksanakan harus disikapi dengan arif. Penjabat Bupati telah berulang kali menegaskan jika aparatur sipil negara (ASN) yang bertugas di lingkungan Pemkab Murung Raya harus bertindak secara profesional.

Baca juga:  Pemkab Mura Gelar Pelepasan ASN Purna Tugas, Sekaligus Sertijab Kadis Kominfo SP Baru

“Ini disampaikan sejak awal supaya ASN bertindak profesional, tidak berpolitik praktis, serta mendorong partisipasi aktif warga menggunakan hak pilih. Ada sanksi terhadap bentuk pelanggaran netralitas,” tegas Erio.

Erio menambahkan, netralitas penting untuk menciptakan pesta demokrasi yang berkualitas, sehat, kondusif dan profesional. Netralitas senada fungsi ASN mempererat persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Selain melaksanakan sosialisasi, kata Erio BKPSDM juga melaksanakan monitoring dan evaluasi (monev) kedisiplinan pegawai. Monev merupakan program rutin yang digiatkan BKPSDM melalui bidang mutasi, promosi, penilaian kinerja aparatur dan penghargaan setiap tahun.
“Agendanya bertujuan memantau kinerja dan disiplin aparatur, sekaligus menghimpun informasi kebutuhan dan kendala yang dihadapi ASN dalam melaksanakan tugas pada unit kerjanya,” beber Erio.

Baca juga:  Kekurangan Pegawai, Pemko Palangka Raya Usulkan Rekrutmen ASN dan PPPK

“Secara umum tingkat kehadiran dan disiplin pegawainya cukup baik. Kami mengapresiasi semangat tenaga guru dan tenaga kesehatan yang berada di garis depan pemenuhan kebutuhan layanan dasar masyarakat,” imbuhnya. (*/fiz)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi