Puruk Cahu, Kantamedia.com – Penjabat (Pj) Bupati Murung Raya (Mura), Hermon, hadir dalam acara Persekutuan Hamba Tuhan se-Kabupaten Murung Raya yang berlangsung di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Tira Tangka Balang, belum lama ini.
Acara yang diikuti oleh hamba Tuhan dari berbagai denominasi gereja serta tamu undangan ini turut disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Diskominfo Murung Raya.
Dalam sambutannya, Hermon menekankan peran strategis para tokoh agama dalam menjaga kedamaian dan keharmonisan masyarakat di Murung Raya. Pemerintah daerah, menurut Hermon, sangat mendukung kerjasama dengan pemuka agama dalam berbagai kegiatan yang memperkuat nilai spiritual dan moral masyarakat.
“Kami berharap seluruh Hamba Tuhan dapat terus meningkatkan kolaborasi dengan pemerintah daerah serta organisasi masyarakat lainnya guna menciptakan lingkungan yang harmonis di tengah masyarakat,” ujar Hermon.
Pemerintah daerah juga berkomitmen untuk terus bersinergi dengan para pemuka agama dalam program yang mendukung pembangunan karakter masyarakat, sehingga mampu menciptakan suasana yang aman dan rukun di Kabupaten Murung Raya. (fiz)