Palangka Raya, Kantamedia.com – Dalam meningkatkan Gerakan memasyarakatkan makan ikan (Gemarikan) akan mewujudkan masyarakat cerdas, sehat, kuat dan sejahtera.
Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu mengimbau Masyarakat agar mengkonsumsi ikan dalam menu Keluarga sehari-hari.
“Kandungan gizi pada ikan sangat baik untuk perkembangan anak,”ucap Hera saat menghadiri acara pembukaan lomba masak serba ikan tingkat Kota Palangka Raya tahun 2024, di aula Balai Guru Penggerak Jalan Tjilik Riwut Kota Palangka Raya, Rabu (12/06/2024).
Hera Nugrahayu mengatakan, bahwa ikan merupakan sumber protein hewani yang sangat tepat untuk mendukung program perbaikan gizi masyarakat dan penanganan stunting.
“Ini merupakan Hal yang bagus dalam upaya Penanganan stunting di Kota Palangka Raya, agar tak kehilangan generasi emas di masa mendatang,”ungkapnya.
Sementara terkait lomba masak serba ikan, Pj wali kota berharap agar kedepan adanya diversifikasi terhadap menu harian yang berbahan ikan, membuat inovasi dan kreatifitas baru dalam membuat menu berbahan Dasar ikan.
Adapun lomba masak serba ikan tingkat Kota Palangka Raya itu dilaksanakan dalam rangka menyambut peringatan Hari Jadi Pemerintah Kota Palangka Raya ke-59 dan Hari Jadi ke-67 Kota Palangka Raya.
Kegiatan Lomba masak ini mengambil sub tema ‘Ikan untuk generasi emas’. Kegiatan lomba diikuti oleh peserta dari Lima kecamatan se Kota Palangka Raya. (Mhu)