PALANGKA RAYA, Kantamedia.com – Staf Ahli (Sahli) Gubernur bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko membuka Musyawarah Provinsi V DPP APINDO Kalimantan Tengah Tahun 2023.
Kegiatan dengan tema “Bersama APINDO mewujudkan Kalimantan Tengah Makin BERKAH dan Indonesia Maju”, berlangsung di Ballroom Hotel Luwansa Palangka Raya, Kamis (28/12/2023).
“Dunia usaha merupakan motor penggerak perekonomian daerah, sehingga memiliki peran penting dalam pembangunan Kalimantan Tengah” ucap Yuas.
Oleh karena itu sambungnya, pemerintah daerah sangat mendukung dan berkomitmen untuk menciptakan iklim usaha yang kondusif.
“Kalimantan Tengah merupakan provinsi sedang gencar melaksanakan berbagai program pembangunan, antara lain pembangunan infrastruktur, Program Strategis Nasional Food Estate, program Shrimp Estate, hilirisasi industri silika dan lainnya,”ungkapnya.
Dia menyebut, bahwa Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah pun memiliki komitmen kuat dalam menciptakan lingkungan investasi yang kondusif dan ramah bagi para investor yang ada di Provinsi Kalimantan Tengah.
Diharapkan melalui kegiatan Musyawarah Provinsi V DPP Apindo Kalimantan Tengah Tahun 2023, dapat terjalin kerjasama yang lebih erat antara Pemerintah Daerah dan dunia usaha dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Kalteng. (Mhu*)