Ini Komposisi Perolehan Kursi Parpol di DPR Hasil Pemilu 2024

Kantamedia.com – Beberapa partai politik diproyeksikan menambah kursinya di DPR berdasarkan hasil perolehan suara Pemilu 2024. Berdasarkan hitungan menggunakan metode Sainte Lague, perolehan kursi parpol di DPR ada yang bertambah dan ada pula yang menurun atau berkurang.

Salah satu parpol yang potensial menambah perolehan kursi adalah Partai Golkar dengan 102 kursi.

Pada Pemilu 2019 lalu, Golkar hanya mendapatkan 85 kursi. Kini partai berlogo pohon beringin itu potensial menguasai 17,57 persen dari total kursi di DPR.

Partai Gerindra juga berpotensi mengalami kenaikan kursi lantaran perolehan suara yang lebih tinggi dibanding pemilu sebelumnya.

Sementara itu, PDIP dan Demokrat kemungkinan mengalami penurunan kursi di Pemilu 2024 ini.

Baca juga:  Kemenag Palangka Raya Tetapkan Kadar Zakat Fitrah dan Fidyah 1446 H

PDIP berpotensi meraih 110 kursi. Artinya, PDIP mengalami penurunan 18 kursi dari awalnya 128 yang didapat dari hasil Pemilu 2019 lalu, menjadi hanya 110 kursi.

Sementara Partai Demokrat berpotensi mendapatkan 42 kursi atau setara 7,24 persen kursi di DPR. Di periode sebelumnya, Demokrat memiliki 54 kursi. Sehingga partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono ini berpotensi berkurang 10 kursi.

Data ini merupakan perolehan kursi parpol ini adalah hasil catatan yang kemudian diolah menggunakan konversi suara ke kursi dengan metode Sainte Lague. Data ini bukan pernyataan resmi KPU RI.

Baca juga:  Sukses, MTQ VII KORPRI Tingkat Nasional Resmi Ditutup

Terkait itu, Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K Harman mengatakan pihaknya tetap bersyukur dengan perolehan kursi tersebut. Hal itu dia sampaikan melalui unggahan di akun media sosial X.

“Hii! Pemilu sudah usai. Demokrat khabarnya hilang 10 kursi di DPR RI? Tidak masalah. Demokrat tetap bersyukur dan berterima kasih kpd rakyat,” kata Benny.

“Dalam perjuangan politik, adagium ini yg kami pegang teguh: Non Multa, Sed Multum. Bukan kuantitas namun kualitas. Yang penting itu bukan banyaknya tapi mutunya. Mutu prosesnya dan mutu pula hasilnya. Biar sedikit asalkan berkualitas. Itu Demokrat. Anda gimana?” imbuhnya.

Baca juga:  Megawati Tutup Peluang Ganjar Jadi Cawapres

Berikut daftar perolehan kursi parpol di DPR pada Pemilu 2024.

  1. PDIP: 110 kursi (18,97 persen)
  2. Partai Golkar: 102 kursi (17,57 persen)
  3. Partai Gerindra: 86 kursi (14,83 persen)
  4. Partai NasDem: 70 kursi (12,07 persen)
  5. PKB: 68 kursi (11,72 persen)
  6. PKS: 53 kursi (9,14 persen)
  7. PAN: 49 kursi (8,45 persen)
  8. Partai Demokrat: 42 kursi (7,24 persen)

Berikut daftar perbandingan perolehan kursi parpol di DPR hasil pemilu 2019 lalu yang ditetapkan KPU.

  1. PDIP 128 kursi
  2. Golkar 85 kursi
  3. Gerindra 78 kursi
  4. NasDem 59 kursi
  5. PKB 58 kursi
  6. Demokrat 54 kursi
  7. PKS 50 kursi
  8. PAN 44 kursi

(*/jnp)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi