Juan si Juara Kelas, Meski Terbaring Sakit Tetap Semangat Mengikuti Sumatif

Kantamedia.com, Kasongan – Alfian Juan Laurika, nama lengkap dari Juan. Ia adalah salah satu sosok anak berprestasi di kelasnya. Ia bersekolah di SMPN 1 Katingan Kuala Kabupaten Katingan. Anak kelahiran 16 Februari 2009 ini, saat ini kondisinya tidak sedang baik-baik saja. Ia harus berbaring lama di tempat tidurnya akibat sakit. Sakit yang dideritanya itu, lantaran adanya pembengkokan tulang belakang yang mengharuskan ia beristirahat total di tempat tidur. Untuk berdiri pun sulit. Untuk ke dapur dan MCK pun, harus digendong dan dipapah orang tuanya.

Baca juga:  Pertamina Naikkan Harga BBM Non Subsidi per 1 Juli

Meski demikian, untuk pendidikan dan belajar ia tetap semangat dan pantang menyerah. Menjelang Sumatif Akhir Semester (SAS) Genap, ia mempersiapkan diri untuk belajar dan mengikuti sumatif. Meski tidak bisa mengikuti pembelajaran secara fisik di kelas, Ia tetap diberi kesempatan untuk mengikuti Sumatif secara online. Karena di SMPN 1 Katingan Kuala saat ini sudah menggunakan SAS Berbasis Online.

Anak kedua dari pasangan Yusuf Laurika dan Ainun Jariah ini, pada semester sebelumnya mendapat juara pertama dalam penilaian secara pengetahuan. Anaknya rajin dan pintar. Juan juga taat beribadah sering ke gereja. Demikian penjelasan dari guru agamanya, Ujie.

Baca juga:  KPK Kalah Lagi! Paman Birin Menang Praperadilan, Penetapan Tersangka Tidak Sah
Whatsapp Image 2023 06 13 At 10.42.13 (1)
SUMATIF: Juan tetap semangat mengikuti Sumatif Akhir Semester (SAS) Genap, meski hanya mengikuti dari rumah karena Sumatif berbasis online. (IST)

Menurut Afif, teman sekelasnya, Juan adalah anak yang patut jadi contoh bagi mereka. Waktu ia masih sehat, pagi-pagi sekali ia sudah berada di sekolah, berpakaian rapi lengkap dan sering membaca buku-buku pelajaran di waktu istirahat.

“Kami selaku OSIS berinisiatif membagi uang jajan kami untuk sedikit membantu Juan sebagai dukungan semangat dan mendoakan semoga ia cepat sembuh dan bisa bersama-sama kami lagi di sekolah,” terang Afif, Selasa (13/6/2023).

Pun begitu juga menurut Yusri, Juan adalah sosok anak yang memiliki semangat tinggi untuk belajar. Berpakaian rapi dan rajin membaca buku-buku pelajaran di waktu luang di jam istirahat.

Baca juga:  Sakit Hati Sering Dibully, Pelajar SMP Bakar Sekolah

“Cepat sehat Juan, sang juara dan teladan bagi anak-anak lainnya untuk terus belajar dan menimba ilmu. Meski kini ia belum bisa berbelajar secara fisik di sekolah. Tapi semangatnya tetap hadir dalam hati kami di kelas ini,” terang Guru Agama Islam yang juga mengajar PKn ini. (hms/ami)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi