Buntok, Kantamedia.com – Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Perkimtan) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Benni Mahar, dianugerahi gelar kehormatan Kanjeng Raden Tumenggung (KRT) oleh Keraton Surakarta Hadiningrat. Penganugerahan berlangsung di Keraton Kasunanan Surakarta, Solo, Jawa Tengah, pada Sabtu (31/8/2024) malam.
Pemberian gelar bangsawan kehormatan ini merupakan bentuk penghargaan dari Keraton Surakarta kepada tokoh yang dinilai berjasa dalam memperjuangkan dan melestarikan kebudayaan. Benni Mahar, yang juga menjabat sebagai Ketua Harian Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Barito Selatan, dinilai memiliki integritas dan dedikasi tinggi dalam memajukan adat istiadat dan budaya di daerahnya.
Keraton berharap penghargaan ini dapat memberi dampak positif bagi pelestarian budaya, sekaligus menjadikan Benni sebagai teladan bagi masyarakat.
“Saya sangat berterima kasih atas kehormatan ini dan berharap gelar ini menjadi motivasi untuk terus memajukan Kabupaten Barito Selatan,” ungkap Benni, Minggu (1/9/2024). (mhu)