14 Januari, Tanggal Bersejarah di Kobar

Kantamedia.com, Pangkalan Bun – Tanggal 14 Januari, menjadi salah satu tanggal yang bersejarah di Kabupaten Kobar. Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kobar Edie Faganti menyebutkan, berdasarkan catatan sejarah TNI AD dan Arsip Nasional RI (ANRI), pada 77 tahun silam atau 14 Januari 1946 terjadi pertempuran di Kumai.

Pertempuran ini, kata dia, merupakan sesuatu yang luar biasa dari sebuah perjuangan para pemuda dan para ulama, serta andil Sultan ke-14 Pangeran Ratu Alamsyah selaku Penasihat Tentara Keamanan Rakyat (TKR) sekaligus sebagai Kepala Pemerintahan Daerah Swapraja Kotawaringin, dalam menambah pasukan dari Pangkalan Bun ke Kumai. Hal ini, untuk menghadang kapal tentara kerajaan Hindia Belanda yang ingin masuk lewat jalur laut melalui pesisir selatan Kumai.

Baca juga:  Pemkab Kobar Raih Penghargaan Inovasi Pembiayaan Infrastruktur

Untuk memperingati hal itu, Pemkab Kobar menggelar Upacara Peringatan Pertempuran 14 Januari 1946, di Dermaga Pelabuhan Panglima Utar, Sabtu (14/1/2023). Upacara ini dipimpin langsung Pj Bupati Kobar Anang Dirjo.

BANTUAN: Pemkab Kobar menggelar Upacara Peringatan Pertempuran 14 Januari 1946, di Dermaga Pelabuhan Panglima Utar, Sabtu (14/1/2023). Saat itu, Pj Bupati Kobar Anang Dirjo memberikan bantuan kepada ahli waris pejuang peristiwa 14 Januari. (DISKOMINFO KOBAR)

Sehari sebelumnya, tepatnya Jumat (13/1/2023) telah dilaksanakan Napak Tilas di Halaman Istana Kuning, Pangkalan Bun, Kobar. Kegiatan ini sebagai bagian dari rangkaian peringatan pertempuran 14 Januari 1946, yang digelar setiap tahunnya. Napak Tilas ini dimulai dengan berjalan kaki dari Istana Kuning ke Lapangan Senggora Kumai.

Baca juga:  RSSI Pangkalan Bun Gelar Penyuluhan tentang AIDS

Edie mengatakan, kegiatan Napak Tilas ini memiliki makna dan nilai-nilai perjuangan para pahlawan yang mesti diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga mampu menjadi spirit dan roh bagi pembangunan di wilayah Kobar. (hmskmf/*)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi