Kantamedia.com, Pangkalan Bun – Demi mendukung aktivitas sehari-hari warga lanjut usia (lansia) dan penyandang disabilitas, Pemkab Kobar melalui Dinsos Kobar menyalurkan bantuan kursi roda. Sebanyak tujuh lansia, dan tujuh penyandang disabilitas di Kecamatan Arut Selatan (Arsel) yang menerima bantuan, baru-baru ini.
Kepala Dinsos Kobar melalui Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Muhammad Zulhadi mengatakan, dengan bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan kemandirian para penyandang disabilitas dalam beraktivitas sehari-hari ataupun berkarya. Pihaknya berharap, ini akan makin meningkatkan pemberdayaan penyandang disabilitas dalam kehidupan bersosial.
Ia juga berharap dengan program pemberian alat bantu kursi roda mereka yang menerima bisa lebih produktif dalam aktivitas sehari-hari. “Kami berharap alat bantu ini dapat menunjang kegiatan mereka. Sehingga yang tidak bisa keluar rumah karena sakit, bisa keluar rumah untuk menghirup udara segar, berjemur atau bisa aktivitas lainnya,” pungkasnya. (hmskmf/*)