Sarpras Pendidikan di Kotim Perlu Ditingkatkan

Kantamedia.com, Sampit – Wakil Ketua I DPRD Kotim Rudianur, meminta agar Pemkab Kotim bisa meningkatkan sarana dan prasarana (sarpras) pendidikan di kabupaten setempat. Menurut dia, sarpras pendidikan di Kotim masih perlu ditingkatkan.

Hal ini ia sampaikan ketika menghadiri Forum Koordinasi Meningkatkan Mutu Pendidikan di Kotim, di Aula II Setda Kotim, Rabu (24/5/2023). Kala itu, dirinya menyaksikan video terkait sarpras pendidikan yang ada di Kotim. Menurut Rudi, forum yang digelar ini sangat baik dan bisa menjadi masukan, saran, hingga evaluasi dari pelbagai pihak untuk pendidikan di Bumi Habaring Hurung.

Baca juga:  Ketua Dewan Apresiasi Lansia Seminar Kesehatan Lansia di Kotim

Dengan adanya hal itu, ungkap politikus Partai Golkar ini, maka saran dan masukan itu bisa jadi bahan untuk pemkab memperbaiki maupun meningkatkan sarpras pendidikan yang ada di Kotim.

“Pada video yang barusan diputar, kondisi sarpras dari sekolah itu masih kurang,” ungkap dia.

Rudi pun mendorong agar pemkab bisa merenovasi maupun meningkatkan sarpras pendidikan dengan mengeluarkan dan meningkatkan anggarannya, khususnya untuk sekolah-sekolah yang tidak berada di perkotaan.

“Karena di tahun 2024, guru penggerak itu akan bergeser dan nanti akan dialihkan ke Pemerintah Kotim. Pada saat itu kami akan mulai membangun gedung-gedung yang layak,” tambahnya.

Baca juga:  Dewan Apresiasi Program KB Kesehatan di Kodim 1015 Sampit

Selain sarpras dalam bentuk bangunan, Rudi juga memperhatikan terkait halaman sekolah. Menurut dia, halaman-halaman sekolah ini dinilai masih belum layak sebagai tempat bermain dan belajar untuk anak-anak.

Untuk diketahui, acara ini dihadiri pihak Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Kalteng, dan Plt Disdik Kotim Muh Irfansyah, Asisten III Setda Muh Saleh. (wsn/ami)

TAGGED:
Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi