Wabup Yakin Umsa Bakal Tingkatkan Intelektualitas SDM Kotim

Kantamedia.com, Sampit – Bupati Kotim melalui Wakil Bupati (Wabup) Kotim Irawati bangga atas di-launching-nya Universitas Muhammadiyah Sampit (Umsa). Orang nomor dua di Bumi Habaring Hurung ini yakin, dengan makin majunya perguruan tinggi ini, maka kelak dapat meningkatkan intelektualitas sumber daya manusia (SDM) di Kotim.

Dikatakannya, pemkab bangga atas berdirinya Umsa. Dengan ini, maka Umsa juga berperan dalam pembangunan kualitas SDM di Kotim. Menurut wabup, Umsa ini akan menumbuhkan bibit-bibit intelektual yang penting bagi perkembangan Kabupaten Kotim.

Baca juga:  Kotim Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla

“Saat ini masyarakat dan dunia kerja sangat menuntut kualitas. Untuk itu, peningkatan kualitas perlu dilakukan secara terus menerus, karena kualitas lah yang menentukan citra dan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga pendidikan,” kata dia saat sambutan di Kegiatan Grand Launching Umsa, di Aquarius Boutique Hotel Sampit, Selasa (15/5/2023).

Kala itu, wabup menilai betapa pentingnya segenap pihak untuk terlibat dalam pembangunan SDM yang ada. Dirinya juga menyatakan bahwa pemkab akan selalu berupaya untuk meningkatkan kualitas SDM tersebut, baik melalui program langsung oleh pemkab maupun bekerja sama dengan stakeholder, dan mendukung program-program yang dilakukan oleh perguruan tinggi maupun lembaga pendidikan.

Baca juga:  Bapas Kelas II Sampit Dukung Kotim Raih KLA

Dirinya juga mengucapkan refleksi untuk berusaha semaksimal mungkin dalam upaya meningkatkan kualitas SDM, khususnya yang berkaitan dalam bidang ekonomi. (wsn/ami)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi