Kantamedia.com, Nanga Bulik – Sebagai salah satu bentuk kepedulian dan perhatian terhadap Warga masyarakatnya, Bupati Lamandau Hendra Lesmana mengunjungi salah seorang warga RT 01 RW 01, Desa Purwareja, Kecamatan Sematu Jaya, yakni Asmuri, Kamis (8/12/2022).
Asmuri sehari-harinya berjualan pentol secara keliling. Pria 47 tahun ini mengalami kecelakaan saat berjualan. Kala itu, air tumpahan kuah pentol mengenai badannya. Akibatnya, badannya mengalami luka bakar.
Didampingi camat Sematu Jaya, perwakilan dari BPJS Kabupaten Lamandau dan sekdes Purwareja, bupati menyambangi kediaman Asmuri yang juga penyandang disabilitas ini. Saat itu, bupati menyerahkan sejumlah bantuan berupa paket sembako dan uang tunai. Pengobatannya, juga telah dijamin oleh BPJS. Bupati berharap, bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi Asmuri dan keluarganya.
“Saya pastikan pengobatan yang bapak jalani akan ditanggung oleh BPJS Kesehatan. Semoga kembali pulih dan beraktivitas kembali seperti sediakala,” ucap bupati.
Bupati juga menginstruksikan kepada camat dan sekdes Purwareja untuk mendata dan mendaftarkan bapak Asmuri agar bisa mendapat bantuan UMKM serta mendapatkan bantuan program Kaki Palsu dari Dinas Sosial Kabupaten Lamandau. (hmskmf/*)