Bawaslu Palangka Raya Gelar Rakor dan Evaluasi Hasil Pengawasan

Palangka Raya, Kantamedia.com –Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Palangka Raya menggelar Rapat Koordinasi sekaligus Evaluasi Pengawasan Pemilihan Tahun 2024.

Rapat yang mengambil tempat di Aquarius Boutique Hotel Palangka Raya tersebut di buka Ketua Bawaslu Kota Palangka Raya, Endrawati, Selasa (18/3/2025).

“Dengan telah terlaksananya pemilu dan pemilihan kepala daerah tahun lalu, maka selanjutnya perlu dilakukan refleksi dan evaluasi kembali dengan membawa semangat spiritual dan religius,” kata Endrawati, usai membuka rakor itu.

Baca juga:  MK Sudah Gugurkan 55 Perkara PHPU Pileg 2024

Tak dipungkiri lanjut Endrawati, dalam setiap pelaksanaan pemilu dan pemilihan kepala daerah, maka Bawaslu tidak bisa melakukan pengawasan sendiri, sehingga perlunya keterlibatan pemerintah, stekholder, dan masyarakat untuk mensukseskan semua tahapan pelaksanaanya.

“Tentu melalui rapat koordinasi sekaligus evaluasi ini dapat memberikan manfaat bagi lembaga Bawaslu secara khusus, dan seluruh elemen masyarakat secara umum akan pentingnya pelaksanaan demokrasi yang berjalan dengan baik, aman serta kondusif,” ucapnya.

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana sekaligus Koordinasi Sekretariat Bawaslu Kota Palangka Raya Aprilia Windae menyampaikan kegiatan tersebut bertujuan sebagai bahan evaluasi dan kajian bersama terhadap telah terlaksananya Pemilu dan Pilkada pada tahun 2024 lalu.

Baca juga:  Kantor Bawaslu Palangka Raya Ludes Dilalap Api

“Melalui kegiatan ini kita ingin menyerap aspirasi masyarakat sebagai bahan evaluasi pada pemilu dan pemilihan kepala daerah berikutnya,” jelas Aprilia. (Fay/*)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi