BLK Palangka Raya Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi

Pendaftaran Peserta sampai 10 Februari 2023

Kantamedia.com, Palangka Raya – Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Balai Latihan Kerja Palangka Raya membuka pelatihan berbasis kompetensi (PBK) di Kota Cantik. Pendaftaran peserta dilakukan dari 1 hingga 10 Februari 2023. Berdasarkan pengamatan Kantamedia.com di Instagram UPTD BLK Palangka Raya @blk.palangkaraya, masyarakat sangat antusias mendaftar sebagai peserta pelatihan ini.

Ada tujuh bidang pelatihan yang dibuka oleh UPT BLK Palangka Raya yakni;

  1. Kejuruan Teknik Manufaktur Program Pelatihan Pengoperasian Mesin Bubut
  2. Kejuruan Teknik Listrik Program Pelatihan Pemasangan Instalasi Bangunan Sederhana
  3. Kejuruan Garmen Apparel Program Pelatihan Menjahit Pakaian dengan Mesin
  4. Kejuruan Teknologi Informasi dan Komunikasi Program Pelatihan Desain Grafis Muda
  5. Kejuruan Bisnis Manajemen Program Pelatihan Pengelola Administrasi Perkantoran
  6. Kejuruan Bangunan Program Pelatihan Cabinet Making
  7. Kejuruan Teknik Otomotif Program Pelatihan Service Sepeda Motor Konvensional
Baca juga:  Akhirnya Kota Cantik Raih Adipura

Pelatihan ini juga digelaar dengan sistem non-boarding atau tidak diasramakan (pulang pergi). Di akun tersebut juga disampaikan bahwa peserta boleh berasal dari kota/kabupaten atau provinsi mana saja.

Untuk yang berminat mendaftar bisa melakukan via online melalui https://siapkerja.kemnaker.go.id atau aplikasi SIAPkerja di Playstore. Sementara itu, rencananya pelatihan dilaksanakan secara offline di UPTD BLK Palangka Raya.

Bahkan, Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin secara khusus memposting di Instagram story-nya terkait pelatihan yang digelar UPTD BLK Palangka Raya. Hal ini juga wujud kepeduliannya terhadap kualitas sumber daya manusia (SDM), dan juga dukungan pemko terhadap warganya yang ingin memiliki kompetensi maupun menambah kompetensi yang ada, sehingga kelak diharapkan dapat berdampak positif pada kemajuan dan kesejahteraan warga Kota Cantik Palangka Raya. (ami/*)

Baca juga:  Perkuat Koordinasi Persiapan Jelang Hari Raya Idulfitri
Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi