Dinas Dukcapil Jemput Bola Layanan Adminduk

Palangka Raya, Kantamedia.com -Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Palangka Raya melaksanakan jemput bola pelayanan administrasi kependudukan (Adminduk) di Pelabuhan Rambang, Kelurahan Pahandut, Kota Palangka Raya.

Hasil dari kegiatan tersebut, Disdukcapil berhasil menerbitkan sejumlah dokumen penting. Di antaranya 17 Kartu Keluarga, 34 Kartu Identitas Anak (KIA), 1 Surat Pindah Datang, 5 Akta Kelahiran, 1 Akta Kematian dan 66 keping Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang dicetak ulang.

Selain itu, sebanyak 6 orang warga juga telah melakukan perekaman data kependudukan untuk penerbitan baru.

Baca juga:  Sukses, MTQ VII KORPRI Tingkat Nasional Resmi Ditutup

Kepala Dinas Dukcapil Kota Palangka Raya, Sabirin Muhtar menyampaikan apresiasi atas antusiasme masyarakat yang telah memanfaatkan layanan jemput bola ini.

“Kami sangat senang melihat antusiasme warga dalam mengurus dokumen kependudukannya. Ini menunjukkan bahwa masyarakat semakin sadar akan pentingnya memiliki dokumen kependudukan yang lengkap dan valid,” katanya, kemarin.

Pelayanan jemput bola ini merupakan salah satu upaya Disdukcapil untuk memberikan pelayanan yang lebih dekat dan mudah diakses oleh masyarakat.

“Kami akan terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kami, sehingga masyarakat semakin mudah dan nyaman dalam mengurus dokumen kependudukannya,” lanjutnya

Baca juga:  Pengadaan Barang Jasa Sudah Kick Off, Wagub Ingin Dinas Cepat Membangun Kalteng

Keberhasilan pelaksanaan pelayanan jemput bola ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi Disdukcapil untuk terus melakukan inovasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memiliki dokumen kependudukan yang lengkap dan valid,” pungkas Sabirin. (Fay/*)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi