Ditutup Band KOTAK, Kalteng Expo 2024 Raih Omzet Rp 7,5 Miliar

Palangka Raya, kantamedia.com – Kalteng Expo 2024 yang digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-67 Provinsi Kalimantan Tengah secara resmi ditutup oleh Sekretaris Daerah Nuryakin, di kawasan Temanggung Tilung, Rabu malam (15/5/2024).

Ribuan masyarakat tampak memadati penutupan Kalteng Expo yang dimeriahkan penampilan bintang tamu grup band KOTAK.

Pameran yang berlangsung selama 5 hari sejak dibuka oleh Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo, Sabtu (11/5/2024), diikuti oleh satuan organisasi perangkat daerah dan instansi vertikal, pemerintah kabupaten/kota se-Kalteng, UMKM, IKM, BUMN, BUMD, Perbankan, pelaku usaha niaga dengan total 324 stand terdiri dari 74 stand indoor, 50 stand outdoor dan 200 lapak Pedagang Kaki Lima (PKL).

Baca juga:  Sekda Kalteng: Pembinaan Spiritual Perkuat Pembangunan

Pameran menampilkan produk unggulan daerah mulai dari meubel kayu rotan, kerajinan tangan, makanan kuliner, kopi, pakaian, perhiasan, dll.

Selain pameran, Pemrov Kalteng juga mengadakan pameran kesempatan kerja (job fair) yang mendapat animo dari perusahaan dan dunia usaha untuk menyerap tenaga kerja masyarakat Kalteng.

“Selama pameran berlangsung, diperkirakan masyarakat yang mengunjungi 13 ribu orang per hari dengan total omzet penjualan Rp 7,5 miliar yang masih terus bergerak sampai laporan ini disampaikan,” ungkap Plt. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Kalteng sekaligus Ketua Panitia Pelaksana Rangga Lesmana.

Baca juga:  Kendalikan Inflasi, Pastikan Daya Beli Terjaga

Sementara itu, membacakan sambutan Gubernur, Sekda Nuryakin menyampaikan penghargaan kepada panitia penyelenggara dan semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya Expo ini.

“Seperti kita lihat bersama Kalteng Expo 2024 berlangsung meriah dan mendapat minat besar masyarakat,” ujar Sekda.

Hal itu menurutnya menunjukkan minat masyarakat terhadap produk yang dipamerkan. “Tentu itu berpengaruh pada perekonomian daerah,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Sekda menekankan agenda tahunan ini merupakan komitmen Pemprov Kalteng dalam upaya promosi potensi daerah sekaligus mendorong pemulihan ekonomi Kalteng.

Baca juga:  Wagub Kalteng Lepas Angkutan Mudik Gratis Lebaran 1445 H

Dalam acara penutupan, diumumkan para juara lomba stand terbaik dengan kategori instansi vertikal juara 1 diraih oleh Bank Indonesia.

Kategori Kabupaten/kota juara 1 diraih Pemerintah Kota Palangka Raya. Kategori SOPD juara 1 diraih oleh Dinas Kelautan dan Perikanan. Kategori stand favorit diraih okeh Dinas Perkebunan Provinsi Kalteng.

Turut hadir antara lain para Bupati/Pj Bupati, Pj Walikota, unsur Forkopimda dan Kepala OPD lingkup Pemerintah Provinsi Kalteng. (*/jnp/ba)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi