Keterbukaan Informasi Publik Bangun Good and Clean Governance

Palangka Raya, Kantamedia. com – Keterbukaan informasi publik kini menjadi bagian dari upaya bersama untuk membangun ‘Good And Clean Governance’, sekaligus membangun reputasi pemerintah serta peningkatan partisipasi masyrakat.

Hal tersebut disampaikan Pj Wali Kota Palangka Raya, Akhmad Husain, saat menghadiri acara Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya, di Ruang Rapat Peteng Keruhei II, Jumat (13/12/2024).

Lebih lanjut dalam sambutannya pada kesempatan itu Husain menyampaikan, Pemko Palangka Raya terus berkomitmen untuk meningkatkan keterbukaan informasi, memperkuat kepercayaan publik, dan membangun tata kelola pemerintahan yang lebih baik

Baca juga:  Tingkatkan Literasi Digital Pemko Perluas Jaringan KIM

“Sejauh ini Pemko Palangka Raya sudah informatif mengenai keterbukaan informasi publik bagi masyarakat,” ungkapnya.

Pemko Palangka Raya lanjut Pj Wali Kota, akan terus berkomitmen dalam keterbukaan informasi publik, mengingat keterbukaan informasi publik adalah sebagai salah satu ciri penting daerah yang menjunjung tinggi kedaulatan rakyat berdemokrasi.

Selain itu ungkap dia, Pemko Palangka Raya juga mendorong partisipasi dan kebijakan publik di masyarakat. Mulai dari perencanaan kebijakan, yang dilakukan secara inklusif sebagai mekanisme check and balance.

Baca juga:  Guru Penggerak Diminta Terus Belajar

“Disisi lain, guna mendukung semua itu dibutuhkan komitmen yang kuat dari pimpinan dan seluruh unsur pemerintah. Termasuk pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi yang baik,” papar Husain.

Adapun dalam acara tersebut dilanjutkan dengan pembagian piagam dan plakat penganugerahan keterbukaan informasi badan publik tahun 2024, kategori PPID pelaksanaan di lingkup Pemko Palangka Raya kepada instansi dengan kategori informatif. (Fay/*)

 

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi