Tanah Longsor di Flamboyan Bawah, 30 Jiwa Terdampak

Kantamedia.com, Palangka Raya – Tanah longsor terjadi di kawasan Flamboyan Bawah, tepatnya di belakang kantor PDAM Kota Palangka Raya, Pahandut, Kota Palangka Raya, Minggu (1/1/2023). Akibat kejadian ini, beberapa rumah warga, mengalami kerusakan dan ada yang ambruk ke sungai.

Sebanyak 30 jiwa yang turut terdampak kejadian ini harus mengungsi sementara, lantaran rumahnya yang dibangun di pinggir Sungai Kahayan rusak dan ambruk ke sungai. Lokasi tepatnya berada di Flamboyan Bawah belakang Gang Sepakat RT 03 RW VIII, Kelurahan Langkai. Totalnya ada 8 kepala keluarga (KK) yang mengungsi.

Baca juga:  Mantap! Angka Kemiskinan di Palangka Raya Turun

Saat menerima laporan kejadian tersebut, tim dari BPBD Kota Palangka Raya langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan evakuasi. Tim juga langsung mengungsikan para warga yang terdampak. Tak hanya itu, pihak BPBD turut bergerak cepat memberikan bantuan berupa nasi bungkus dan bantuan logistik untuk dapur umum bagi korban tanah longsor.

Lurah Langkai Sri Wanti mengatakan, para warga yang terdampak diungsikan di posyandu RT 04 RW 08. Mereka terdiri dari lansia, dewasa, dan anak-anak. “Untuk sementara pengungsi dapat bantuan logistik dari BPBD Kota Palangka Raya,” tuturnya, Senin (2/1/2023).

Baca juga:  PHRI Kembali Dipercaya Tangani Posbakum Pengadilan Negeri Palangka Raya di Tahun 2025

Untuk kejadian ini, lanjut dia, tidak ada korban jiwa. Hal ini lantaran kejadiannya pada sore hari, sehingga masyarakat bisa menyelamatkan diri ke lokasi yang lebih aman. (hmskmf/*)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi