Pemkab dan DPRD Pulpis Mesti Selalu Bersinergi Bangun Daerah

Kantamedia.com, Pulang Pisau – Bupati Pulang Pisau (Pulpis) Pudjirustaty Narang mengharapkan agar di tahun 2023 ini, sinergi antara Pemkab dan DPRD Pulpis dalam pembangunan daerah bisa selalu terjaga. Hal ini ia sampaikan saat menghadiri Rapat Paripurna DPRD Pulpis Pembukaan Masa Persidangan I Tahun Sidang 2023, di Ruang Rapat Paripurna DPRD Pulpis, Kamis (5/1/2023).

Dikatakan bupati, ia mengharapkan di tahun 2023 ini DPRD Pulpis selaku mitra kerja pemkab dapat selalu bersinergi, bekerja bersama dalam melanjutkan jalannya roda pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan di Pulpis.

Baca juga:  Bupati Tekankan Empat Poin Penting pada Rakordal Pembangunan Pulpis

Bupati juga meminta seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) Pulpis bisa memprioritaskan pelayanan kepada masyarakat. Selain hal itu, ia juga meminta agar penyerapan anggaran bisa dipercepat. Hal ini tak lain untuk mendukung program-program yang telah dicanangkan, dan agar kegiatan tidak menumpuk di akhir tahun.

Sebelumnya rapat dibuka secara resmi oleh Wakil Ketua DPRD Pulang Pisau H Ahmad Fadli Rahman. Turut hadir unsur forkopimda, dan lainnya. (hmsmkf/*)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi