Kantamedia.com, Palangka Raya – Seorang warga dari Kota Cantik Palangka Raya yang disapa Iwak Black menjadi juara 1 pada Lomba Balap Katinting Bupati Race 2022, yang digelar di Dermaga Sungai Mitak, Desa Persil Raya, Kecamatan Seruyan Hilir, Kamis (15/12/2022).
Atas keberhasilannya pada lomba yang digelar di kawasan dekat ibu kota Seruyan yakni kota Kuala Pembuang ini, Iwak Black berhak meraih satu unit sepeda motor. Hadiah lomba diserahkan secara langsung oleh Bupati Seruyan Yulhaidir saat menutup perlombaan tersebut.
Yulhaidir mengucapkan selamat pada pemenang lomba, dan berterima kasih kepada seluruh peserta maupun segenap pihak yang telah menyukseskan lomba katinting ini. Ia juga berharap kegiatan ini dapat digelar kembali di waktu yang akan dating. “Karena kegiatan ini menjadi salah satu wadah untuk mempererat silaturahmi,” ungkap dia.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk terus mencintai khazanah lokal. Di sela kegiatannya saat itu, orang nomor satu di Bumi Gawi Hatantiring itu juga menyosialisasikan untuk dapat mendapatkan pelayanan kesehatan BPJS di fasilitas kesehatan, cukup dengan menggunakan KTP/KIA saja ke puskesmas. “Dan apabila ke rumah sakit, agar membawa surat rujukan terlebih dahulu, kecuali kasus emergensi atau darurat bisa langsung ke rumah sakit di mana saja seluruh Indonesia,” tukasnya.
Untuk diketahui, juara 2 pada lomba ini yakni Ehen dari Pematang Limau, juara 3 Aulia dari Palingkau dan juara 4 Encor dari Sampit. (hmskmf/*)