Kantamedia.com – Dimsum ayam adalah salah satu makanan ringan yang mampu menghangatkan badan sekaligus mengenyangkan perut. Makanan asal China yang sangat terkenal di negara-negara Asia lainnya ini, selain bisa didapatkan di kaki lima atau restoran China, kamu bisa membuatnya di rumah.
Resep dan cara membuat dimsum ayam ini cukup sederhana dan mudah.
Supaya terasa lebih enak, ada beberapa tips cara membuat dimsum yang bisa simak sebelum membuat resep ini.
- Daging ayam merupakan bahan utama dalam dimsum ayam atau siomay ayam. Sebagai bahan utama, gunakan daging ayam dalam jumlah banyak dan tepung hanya sebagai bahan tambahan untuk memberi tekstur sedikit kenyal sekaligus menyatukan adonan.
- Untuk mendapat cita rasa dimsum yang gurih, gunakan daging giling yang berasal dari filet paha ayam. Bagian ini lebih banyak mengandung lemak sehingga lebih gurih, moist, dan sedikit lebih kenyal.
- Kukus hingga matang dan hindari mengukusnya terlalu lama supaya daging ayam dalam dimsum tidak terasa ‘kering’. Jangan lupa menggunakan kulit dimsum yang tipis atau kulit pangsit khusus untuk jenis pangsit rebus.
Cara Membuat Dimsum Ayam
Beli dimsum di luar pasti mahal, padahal jika membuat sendiri lebih murah dan dapat banyak apalagi bisa disesuaikan rasanya dengan selera keluarga. Jika ingin membuat sendiri dimsum ayam yang gurih dan enak, ini dia resepnya.
Dengan membuat dimsum ayam sendiri di rumah, kamu bisa mengetahui kualitas dan kamu bisa memakai bahan yang sesuai dengan keinginanmu. Berikut cara membuat dimsum ayam yang nikmat.
Bahan:
- 20 – 22 Kulit pangsit
- 1 Wortel.
Bahan isian dimsum:
- 500 gr daging ayam
- 100 gr Kanji
- 3 bawang merah
- 5 bawang putih
- 1 Telor
- 1 sdm Saos tiram
- 1 sdt Gula Pasir
- 1/2 sdm minyak wijen
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt garam
- Secukupnya Penyedap, Lada
Bahan saus:
- 6 sdm Saos cabe
- 1 Gelas Air
- 1/2 Sdt maizena
- 2 Sdm Gula Pasir
- Sedikit Garam
Cara membuat:
- Haluskan ayam, bawang lalu taruh di wadah, beri sisa bahan dan bumbu, aduk rata
- Taruh di kulit pangsit 1-2 sdm/ selera, beri parutan wortel
- Oles dengan minyak goreng pada permukaan dimsum dan alas kukusan supaya tidak kering
- Kukus selama 45 menit/sampai matang
- Campur saos, air, gula, garam masak. Aduk maizena dengan sedikit air lalu tuang dalam saos. Aduk rata, koreksi rasa
Dimsum ayam siap sajikan dengan saus. (*/jnp)