Dewan Ini Ajak Masyarakat Untuk Memanfaatkan SDA Dengan Bijak

PALANGKA RAYA, kantamedia.com – Masyarakat di Kalimantan Tengah (Kalteng) supaya dapat memanfaatkan sumber daya alam (SDA) yang ada secara bijak, hal ini disampaikan oleh Anggota DPRD Kalteng, Ina Prayawati. 

“Masyarakat harus bisa memanfaatkan  SDA itu dengan bijak, jangan sampai mengeksploitasi secara berlebihan. Tentu yang kita inginkan SDA yang kita miliki bisa tetap lestari supaya bisa dimanfaatkan lagi dikemudian hari,” katanya, Senin, (27/11/2023). 

Dia mencontohkan seperti halnya hasil pada sektor perikanan baik itu dari laut maupun sungai. Ketika memanfaatkannya hendaknya dilakukan dengan baik dan benar tanpa harus melakukan illegal fishing.

Pasalnya, hal itu akan berpengaruh negatif terhadap kelestarian SDA tersebut. “Seperti menangkap ikan dengan cara di setrum, menggunakan obat dan lain-lain, itu sangat bahaya dan merusak,” ujarnya.

Begitu juga dengan hasil SDA lainnya, perlu pemanfaatan yang benar-benar bijak mengambil sesuai dengan yang dibutuhkan tanpa berlebihan. Sebab, keberlangsungan alam harus tetap terjaga dengan baik.

“Tidak ada yang melarang untuk memanfaatkan SDA, namun harus memperhatikan hal-hal penting sesuai kebutuhan. Harapan kita masyarakat bisa memperhatikan hal itu,” tandasnya. (Mhu*) 

Baca juga:  Reses Perseorangan Legislator Ini Ingin Melihat Penanganan Stunting di Perdesaan
Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi