Dewan Minta Pemda Perhatikan Sarana Prasarana Kawasan Kumuh

Palangka Raya, Kantamedia.com – Pemerintah daerah (pemda) baik provinsi, kabupaten maupun kota, diminta untuk memperhatikan sarana dan prasarana kawasan kumuh, hal ini disampaikan Ketua Komisi IV DPRD Kalteng, Sriosako.

“Misalnya tempat sampah, jalan, jembatan, drainase dan lain sebagainya. Semua itu perlu diperhatikan dan ditingkatkan guna menciptakan kebersihan lingkungan dan kenyamanan,” ucapnya, Rabu, (05/06/2024).

Ia mengungkapkan, seperti khususnya di wilayah perkotaan terutama di Kalteng banyak terdapat permukiman kumuh yang sarana dan prasarananya tidak memadai.

Baca juga:  Legislator Dorong Peningkatan Sarana Pendidikan Generasi Muda Kalteng

“Pada kawasan kumuh masih banyak yang harus diperhatikan, karena di kawasan tersebut tak mempunyai sarana seperti bak sampah, ataupun lainya,”ujarnya lagi.

Selain itu, permukiman kumuh juga rawan terjadi kebakaran terlebih yang lingkungan penduduk dengan rumah kayu, sehingga hal ini perlu diperhatikan secara serius guna meminimalisir bencana kebakaran tersebut.

“Contohnya melakukan antisipasi dengan membuat sumur bor khusus untuk memadamkan kebakaran dan alat pemadam dibagikan kesetiap rumah, ini juga bagian sarana yang harus jadi perhatian,” ungkap Sriosako.

Baca juga:  Legistator Ini Usulkan Solusi Krisis Listrik di Pelosok Kalimantan Tengah

Menurutnya, apabila memang sulit untuk merelokasi penduduk yang tinggal di permukiman kumuh hendaknya dapat dikelola dengan baik dan memberikan sarana dan prasarana yang layak bagi masyarakat. (Mhu)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi