Jelang Pilkada 2024 Dewan Imbau Masyarakat Selalu Jaga Suasana Kondusif

Palangka Raya, Kantamedia.com – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) akan digelar pada November mendatang. Pilkada nantinya akan memilih Gubernur dan Wakilinya, Bupati dan Wakilnya serta Walikota dan Wakilnya.

Jelang Pilkada 2024 Wakil Ketua Komisi I DPRD Kalteng, Kuwu Senilawati mengajak masyarakat untuk menyambut pilkada dengan penuh semangat dan gembira.

“Jelang Pilkada 2024 perlu sekali menjaga suasana yang kondusif, dimana dari keamanan ini akan membawa kedamaian,”ujarnya, Kamis, (25/07/2024).

Ia menyebut semua pihak harus melibatkan diri dalam menjaga suasana yang kondusif, mempromosikan sikap saling menghargai, dan menghormati pendapat serta pilihan politik masing-masing.

“Pentingnya menjaga situasi kondusif dan menghindari konflik yang dapat mengganggu jalannya demokrasi, seperti diketahui bahwa pilkada adalah ajang untuk masyarakat mengekspresikan hak pilihnya secara demokratis,” ungkapnya.

Dia menambahkan, jelang pilkada masyarakat untuk selalu menjaga suasana aman dan damai, meski berbeda pilihan namun suasana kondusif harus tetap dijaga. (Mhu)

Baca juga:  Razak Ajak Masyarakat Turut Andil Jaga Keamanan Kalteng
Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi