Kasus Pencurian Ban Mobil, Dewan Minta Masyarakat Selalu Waspada

PALANGKA RAYA, Kantamedia.com – Adanya kasus pencurian ban mobil yang sedang terparkir, masyarakat diminta untuk meningkatkan kewaspadaan dan keamanan di lingkungan masing-masing, hal ini disampaikan Ketua DPRD Kalteng, Wiyatno.

“Kasus ini tentunya membuat kita sangat prihatin, karena dengan tak adanya ban tersebut membuat pemilik kendaraan harus merogoh kocek membeli ban baru,”ujarnya, Rabu, (24/04/2024).

Ia mengingatkan masyarakat agar tidak lengah dan selalu waspada terhadap potensi tindakan kriminal di sekitar lingkungan.

“Alangkah baiknya masyarakat meningkatkan keamanan, dengan mengaktifkan kembali siskamling, atau juga tiap rumah ada CCTV, sehingga akan mudah dalam hal pengamanan,” katanya.

Baca juga:  Sektor Perpajakan Perlu Dimaksimalkan, Agar Target PAD Meningkat

Wiyatno mengajak masyarakat untuk saling berkoordinasi dengan tetangga dan mengaktifkan sistem keamanan di rumah, seperti penggunaan CCTV dan pengamanan yang memadai.

Dirinya mengimbau masyarakat untuk melaporkan kejadian mencurigakan atau tindakan kriminal kepada pihak berwenang. Dengan melaporkan kejadian tersebut, dapat membantu pihak kepolisian dalam melakukan tindakan preventif dan penegakan hukum. (Mhu) 

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi