Kantamedia.com, Palangka Raya – Dua anggota DPRD Kalteng yakni Evi Kahayanti dan Rusita Irma melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke DPRD Provinsi Jawa Barat (Jabar), baru-baru ini. Kegiatan ini dilaksanakan untuk koordinasi dan konsultasi peraturan gubernur (pergub) mengenai pedoman pelaksanaan dan pertanggungjawaban reses pimpinan dan anggota DPRD Kalteng.
Evi Kahayanti mengatakan, kunjungan mereka saat itu diterima dengan baik oleh DPRD Jabar. Selama kunjungan itu, ungkapnya, banyak informasi yang telah didapatkan dan terhimpun. Dari informasi itu juga telah dicatat dan akan dibahas nantinya bersama jajaran anggota DPRD Kalteng dalam agenda rapat.
Politikus PKB ini berharap, hasil yang didapatkan dalam kunker tersebut bisa menjadi landasan dalam pembahasan pedoman pelaksanaan dan pertanggungjawaban reses pimpinan dan anggota DPRD Kalteng, serta diharapkan juga kedepan dapat diimplementasikan dengan baik.
Pihaknya juga berharap, kelak reses yang dilakukan akan bisa lebih baik lagi.
“Sehingga setiap aspirasi masyarakat bisa terhimpun secara keseluruhan dan yang paling penting hasil reses bisa direalisasi oleh pemda,” pungkasnya, Sabtu (24/6/2023). (ami)