Pendidikan Sejak Dini Penting Untuk Membentuk Karakter Anak

Palangka Raya, Kantamedia.com – Pendidikan memiliki peran vital dalam membentuk kepribadian, nilai-nilai, dan etika anak-anak sejak usia dini. Anggota Komisi III DPRD Kalteng, Andayani menyoroti pentingnya pendidikan sebagai sarana untuk membentuk karakter anak sedari dini.

“Lingkungan pendidikan yang positif dan didukung oleh kurikulum yang sesuai dapat membantu anak-anak mengembangkan karakter yang kuat dan positif,” ucapnya, Selasa (18/06/2024).

Ia mengungkapkan, pendidikan harus fokus pada pembentukan nilai-nilai moral, kemandirian, kejujuran, serta rasa empati akan membawa dampak positif dalam membentuk generasi masa depan yang berkualitas.

Baca juga:  Hasil Reses Anggota Dewan Disampaikan Pada Rapur Ke III

Andayani juga menekankan pentingnya peran orang tua, guru, dan masyarakat dalam mendukung pendidikan karakter anak-anak.

“Kolaborasi juga diperlukan antara semua pihak, akan memperkuat upaya pembentukan karakter anak sedari dini sehingga mereka dapat tumbuh menjadi individu yang bertanggung jawab, peduli, dan berkontribusi positif bagi masyarakat,” ungkapnya.

Dia menyebut, dengan memperhatikan pendidikan karakter sejak dini, diharapkan anak-anak dapat memiliki landasan moral yang kokoh dalam menghadapi berbagai tantangan dan situasi kehidupan di masa depan. (Mhu)

Baca juga:  Fenomena Kekerasan Pelajar: Ketika Pendidikan Adab Dinomorduakan
Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi