Peran PPL Sangat Penting Agar Hasil Pertanian Melimpah

Palangka Raya, kantamedia.com – Peran para penyuluh pertanian lapangan atau PPL, di wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng) terutama yang berada di pelosok harus lebih dimaksimalkan. Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Komisi II DPRD Kalteng, Sengkon.

Menurutnya, dengan memaksimalkan para PPL itu, tentunya akan dapat memberikan pemahaman kepada petani bagaimana cara bercocok tanam dengan baik.

“Dengan memaksimalkan peran PPL, para petani akan lebih paham bagaimana saat mulai tanam, cara merawat hingga memberikan pupuk dengan benar, sehingga hasil panen akan melimpah,” ujarnya, Selasa (7/11/2023).

Baca juga:  Dorong Bank Kalteng Tingkatkan Layanan Cepat dan Inklusif

Dia mengungkapkan, bahwa peran dari penyuluh pertanian ini sangat penting untuk mendampingi serta memberikan penyuluhan kepada masyarakat petani terutama yang ada di wilayah pedesaan, sehingga hal ini perlu menjadi perhatian.

“Agar masyarakat petani bisa berkembang dan sukses dalam menjalankan usahanya sangat diperlukan pendampingan serta bimbingan dari pemda melalui penyuluh pertanian,” ucapnya.

Dia mengatakan, keberadaan penyuluh pertanian ini setidaknya pada satu desa memiliki satu penyuluh, dan apabila di daerah-daerah mengalami kekurangan tenaga penyuluh pertanian hendaknya bisa ditambah.

Baca juga:  Pemberdayaan Ekonomi Perempuan untuk Tekan Kekerasan

“Tanpa adanya pendampingan maupun bimbingan, para petani atau kelompok tani di desa-desa itu sulit untuk berinovasi dan berkembang, tidak jarang juga usaha pertanian mereka gagal,” tuturnya.

Dengan peran penyuluh pertanian memberikan pendampingan diharapkan masyarakat petani bisa berinovasi dalam mengembangkan usaha pertanian kearah yang lebih baik dan memaksimalkan hasil produksi. (Mhu*)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi