Kantamedia.com, Palangka Raya – Anggota Komisi II DPRD Kalteng, Ina Prayawati menyebut bahwa masih banyak di sejumlah desa di wilayah Kabupaten Murung Raya (Mura) meminta agar ada pembangunan Sekolah Menengah Atas (SMA).
“Salah satu desa yang menginginkan agar dibangun SMA itu yakni Desa Muara Jelai. Karena keberadaan SMA disana itu jauh dari desa, sehingga minat anak-anak untuk melanjutkan sekolah ke jenjang SMA sangat kurang,” tuturnya, Jumat, (08/09/2023).
Permintaan masyarakat itu disampaikan kepada dirinya saat melaksanakan reses perseorangan di wilayah Kabupaten Mura dan mengunjungi sejumlah desa. Aspirasi ini hendaknya bisa menjadi perhatian khususnya Pemprov Kalteng.
“Disana antusiasme anak-anak sangat tinggi untuk melanjutkan sekolah ke tingkat SMA, tapi akibat jauh jarak yang cukup jauh itu membuat minat mereka berkurang. Inilah kenapa mereka menginginkan dibangun SMA dan diharapkan bisa direalisasi dengan segera,” ujarnya.
Ina berharap aspirasi ini bisa ditindak lanjuti oleh Pemprov Kalteng, sebab pendidikan merupakan salah satu hak dasar masyarakat yang harus bisa dipenuhi. Diharapkannya juga dengan kondisi itu jangan sampai anak-anak banyak yang putus sekolah.
Dirinya mengatakan, Keberadaan sebuah sekolah haruslah jadi perhatian khusus, karena hal ini berkaitan dengan keberlangsungan membangun Kalteng. Anak-anak di wilayah desa setidaknya bisa lulus SMA meski tidak dapat melanjutkan ke perguruan tinggi. (Mhu*)