Sektor Peternakan Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat

Palangka Raya, Kantamedia.com – Sektor peternakan di Kalimantan Tengah (Kalteng) dianggap memiliki potensi besar dalam meningkatkan perekonomian daerah. Ketua Komisi II DPRD Kalteng, Achmad Rasyid, menekankan perlunya perhatian lebih terhadap pengembangan sektor ini.

Dalam pernyataannya baru-baru ini, Achmad Rasyid mengungkapkan keyakinannya bahwa sektor peternakan dapat berkontribusi signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi serta kesejahteraan masyarakat lokal. 

“Penting untuk memperhatikan dan mengembangkan potensi peternakan ini untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” katanya, Selasa (6/8/2024). 

Ia menjelaskan bahwa Kalteng memiliki sumber daya alam yang melimpah dan lahan yang luas, yang menjadi keunggulan dalam pengembangan peternakan. Menurutnya, dengan dukungan yang tepat dari pemerintah dan pelaku industri, sektor ini berpotensi memberikan dampak positif bagi ekonomi daerah.

Rasyid juga menekankan pentingnya peningkatan kualitas dan produktivitas di sektor peternakan. Aspek-aspek seperti pakan ternak, kesehatan hewan, dan manajemen peternakan yang baik harus menjadi fokus utama agar sektor ini dapat berkembang optimal dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.

Selain itu, ia mengimbau agar pengembangan sektor peternakan dilakukan dengan mempertimbangkan pelestarian lingkungan. “Pengembangan yang berkelanjutan harus berorientasi pada kesejahteraan masyarakat dan pelestarian ekosistem sekitar,” tegas Achmad Rasyid. (Mhu) 

Baca juga:  Ketua dan Anggota Dewan Ikuti Peringatan Hari Jadi ke-66 Kalteng
Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi