Palangka Raya, Kantamedia.com – Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Sugiyarto, menegaskan pentingnya pembangunan infrastruktur yang berkualitas sebagai motor penggerak pertumbuhan ekonomi daerah.
Menurutnya, fasilitas seperti jalan yang baik, listrik stabil, dan akses air bersih dapat mempercepat perkembangan perekonomian lokal.
“Kalimantan Tengah memiliki potensi sumber daya alam yang melimpah. Infrastruktur yang memadai dapat menjadi pendorong utama untuk meningkatkan daya saing ekonomi daerah,” ujar Sugiyarto, Rabu (13/11/2024).
Ia menekankan bahwa kelancaran jaringan transportasi, misalnya, akan memudahkan distribusi hasil pertanian dan pertambangan ke pasar lokal maupun internasional. Selain itu, infrastruktur yang baik dinilai mampu menarik minat para investor untuk menanamkan modal di Kalteng.
“Perusahaan cenderung lebih tertarik berinvestasi di daerah dengan infrastruktur yang mendukung, karena ini akan mempermudah proses produksi dan distribusi mereka,” tambahnya.
Sugiyarto menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur yang berkualitas harus menjadi prioritas untuk memajukan perekonomian daerah. Dengan langkah ini, Kalimantan Tengah dapat bersaing lebih baik di tingkat regional maupun nasional. (Mhu)