PALANGKA RAYA, kantamedia.com – Ketua Komisi B DPRD Palangka Raya, Nenie A Lambung mendukung dan mengapresiasi Pemko khususnya
Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palangka Raya telah menyediakan Bus Rapid Transit (BRT) gratis untuk melayani berbagai tujuan perjalanan warga. Di antaranya ke pusat layanan publik, kesehatan, wisata dan lainnya.
Layanan dari Pemerintah Kota Palangka Raya itu merupakan salah satu bentuk pelayanan publik yang baik dan inovatif.
Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Nenie A. Lambung mengapresiasi langkah Pemkot dalam memberikan moda transportasi gratis kepada masyarakat kota Palangka Raya.
“Semoga saja masyarakat bisa memanfaatkan layanan BRT gratis ini dengan baik dan tidak disalahgunakan,” ucapnya, Senin, (05/02/2024).
Dia mengungkapkan apa yang dilakukan oleh Pemkot merupakan terobosan yang sangat positif dan bermanfaat bagi masyarakat.
“Kami berharap, BRT gratis ini dapat berjalan dengan lancar dan aman, serta dapat meningkatkan mobilitas dan kesejahteraan masyarakat,” tuturnya.
Nenie juga mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan dan ketertiban dalam menggunakan BRT gratis ini. Ia mengingatkan, BRT gratis ini bukanlah milik pribadi, melainkan milik bersama yang harus dihargai dan dirawat. (Mhu)Â