Dewan Minta Masyarakat Selalu Waspada Dengan Investasi Bodong

Palangka Raya, Kantamedia.com  – Sekretaris Komisi A DPRD Palangka Raya, Mukarammah, mengingatkan masyarakat agar waspada terhadap investasi bodong yang marak terjadi belakangan ini.

“Kami mengajak masyarakat Palangka Raya untuk menjadi investor yang cerdas. Jangan tergiur dengan iming-iming keuntungan besar tanpa memeriksa keabsahan dan jenis usaha yang dijalankan,” ujar Mukarammah kepada wartawan di Palangka Raya, Sabtu (3/8/2024).

Menurutnya, maraknya investasi digital memang memudahkan masyarakat untuk berinvestasi. Namun, hal ini juga membuka peluang bagi oknum tidak bertanggung jawab untuk melakukan penipuan.

Mukarammah menekankan pentingnya memastikan legalitas dan memahami jenis usaha sebelum mengambil keputusan investasi. Ia juga mendesak Pemerintah Kota Palangka Raya untuk berkomitmen memberantas investasi bodong yang merugikan masyarakat.

“Masyarakat harus melakukan pengecekan dan konsultasi dengan Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) atau Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebelum berinvestasi,” tegasnya.

Langkah ini, lanjut Mukarammah, diharapkan dapat membantu masyarakat memilih investasi yang aman dan terhindar dari ancaman investasi bodong.

“Ingat, masyarakat harus waspada. Berinvestasilah dengan cermat dan cerdas dengan menggali informasi terlebih dahulu,” pungkasnya. (Mhu)

Baca juga:  Masyarakat Diingatkan Agar Tetap Waspada dalam Berinvestasi
Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi