Pertanian Tangguh untuk Mendukung Ketahanan Pangan

Palangka Raya, Kantamedia. com – Wakil Ketua I Komisi II DPRD Kota Palangka Raya, Hap Baperdu mengatakan, penguatan sektor pertanian di kota setempat penting dilakukan, sebagai upaya strategis untuk menjaga kestabilan harga maupun mendukung ketahanan pangan daerah.

Menurutnya, sektor pertanian memiliki peran vital dalam menjawab tantangan serta pemenuhan kebutuhan pangan, baik di tingkat lokal maupun nasional.

Oleh karena itu, sektor pertanian yang tangguh akan membantu Palangka Raya tetap berkontribusi dalam menyuplai kebutuhan pokok.

Baca juga:  Legislator Ini Apresiasi Kinerja Pol PP Menjaga Ketertiban Selama Ramadan

“Seperti beras, terutama di tengah fluktuasi harga dan kondisi cuaca yang tidak menentu. Jika pertanian daerah dikelola dengan baik, maka dampaknya akan terasa langsung oleh masyarakat,” jelasnya, Jumat (18/4/2025).

Ia juga menegaskan, pentingnya peran aktif dari Pemerintah Kota Palangka Raya dalam mengawal dan mendukung program-program pertanian yang dicanangkan.

“Seperti program pemerintah yakni panen raya padi serentak nasional. Kegiatan ini sebagai wujud sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam menjaga ketahanan pangan,” ungkapnya.

Baca juga:  Benni Brian Tonni Embang Dorong Pemkot Beri Perhatian Serius pada Pendidikan di Daerah Terpencil

Melalui kegiatan panen serentak ini, setidaknya Kota Palangka Raya mampu menunjukkan keseriusan untuk berpartisipasi dalam menjamin ketersediaan pangan.

“Kami mengajak seluruh pihak, mulai dari Pemko Palangka Raya hingga masyarakat, agar bersama-sama berperan aktif mendukung pengembangan pertanian lokal,” ajak legislator dari Fraksi PSI-Perindo ini. (Fay/*)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi