Kantamedia.com – Apakah kamu baru saja membeli HP Oppo terbaru, seperti Reno 10 series, A98, atau Find N3 dan ingin memindahkan data penting dari ponsel lama?
Jika ya, maka kamu tidak perlu khawatir. Ada beberapa cara mudah untuk transfer data dari ponsel lama ke HP Oppo baru Anda tanpa kehilangan data apa pun.
Dalam artikel ini, kami akan menjelaskan metode untuk memindahkan data seperti kontak, foto, video, musik, aplikasi, dan lainnya dari ponsel lama Anda ke HP Oppo terbaru kamu via aplikasi Clone Phone.
1. Pada ponsel baru Oppo kamu, klik aplikasi Clone Phone (biasanya di dalam folder Tools).
2. Berhubung kamu ingin transfer dari ponsel lama, klik tombol “This is the new device” untuk memulai proses transfer di HP Android.
3. Di laman “Migrate data from” ini, kamu dapat memilih jenis dan OS di ponsel lama kamu. Tersedia opsi Oppo, realme, atau OnePlus; ada HP Android lainnya; dan iPhone.
4.Setelah pilih jenis dan OS ponsel lama, nanti kamu akan dibawa ke dalam laman “Connect your device”.
5. Kamu akan diminta untuk menginstal aplikasi Clone Phone di perangkat lama via Google Play, atau melalui link URL ini.
6. Setelah aplikasi terinstal, buka Clone Phone di ponsel lama dan klik “Start Migration”. Nanti kamu akan diminta untuk scan QR.
7. Usai scan QR code di HP baru Oppo, klik tombol “Start Migration” di ponsel Android atau iOS lama untuk memulai proses transfer data.
8.Tunggu hingga proses selesai, dan klik tombol “Done” pada halaman “Transfer completed” untuk menyelesaikannya.
9. Cek apakah data di ponsel lama kamu sudah berhasil pindah ke ponsel baru Oppo saat ini.
Gimana, mudah bukan untuk transfer data dari ponsel lama ke HP Oppo baru milik kamu? Selamat mencoba. (*/jnp)