Drakor My Demon, Kisah Cinta Iblis dan CEO Sukses

Kantamedia.com – Sebentar lagi drakor My Demon akan tayang di Netlix. Tepatnya pada 24 November mendatang. Drakor ini akan dibintangi Song Kang sebagai iblis berusia 200 tahun dan dan Kim Yoo-jung sebagai Do Do Hee sang CEO sukses yang gila kerja.

Serial ini menggabungkan percintaan, fantasi, dan deretan pemeran yang memikat sehingga sayang untuk dilewatkan.

Drakor ini akan bercerita soal pewaris Grup Mirae bernama Do Do Hee (Kim Yoo Jung) yang dingin dan kaku di Korea. Sementara itu, iblis Jung Koo Won (Song Kang) telah menjalani hidupnya dengan membuat kesepakatan dengan manusia.

Kemudian Do Hee dan Koo Won bertemu satu sama lain, mereka akhirnya menikah kontrak. Tak lama kemudian, Koo Won kehilangan kekuatannya dan terpaksa tetap bersama Do Hee sampai dia menemukan cara untuk mendapatkan kembali kemampuannya.

Baca juga:  7 Rekomendasi Drakor tentang Cerita Cinta di Kampus

Nah untuk mengetahui mengapa serial ini layak disaksikan, yuk simak tiga alasan berikut!

1. Duet Menawan Song Kang & Kim Yoo-Jung

Hadirnya pasangan Song Kang dan Kim Yoo-Jung dalam My Demon menjanjikan tayangan yang pasti memikat.

Serial ini berhasil menghadirkan chemistry mereka yang intens, Song Kang sebagai Jeong Gu-won alias iblis berusia 200 tahun dan Kim Yoo-Jung sebagai Do Do Hee, CEO penggila kerja.

Pasangan ini menampilkan performa yang tak ada duanya, menggabungkan karakter iblis Song Kang yang penuh teka-teki dengan transformasi You-Jung, dari pengusaha yang membentengi hatinya hingga menjadi perempuan kasmaran.

Baca juga:  5 Fakta tentang Lee Eun Saem, Lawan Main Yeri Red Velvet di Bitch X Rich
Pemeran Drama Korea My Demon, Kim Yoo Jung Dan Song Kang
Pemeran Drama Korea My Demon, Kim Yoo Jung Dan Song Kang

2. Paduan Unik Percintaan, Fantasi, dan Komedi

My Demon menawarkan kombinasi genre yang menyegarkan, terutama dari karakter Song Kang yang membawa elemen komedi ke dalam narasi percintaan di suasana kantor.

Kisah Jeong Gu-won yang baru saja bekerja sebagai iblis dan mereka-reka perannya sebagai pengawal You-Jung beranjak menjadi cerita yang membangkitkan rasa ingin tahu.

Dinamika antar kedua karakter utama dengan para rekan kerja mereka juga menambahkan unsur pelik yang membuat My Demon semakin menarik untuk diikuti.

Baca juga:  Ragam Pilihan Obat Kolesterol di Apotek

3. Peran yang Berbeda untuk Song Kang dan Kim Yoo Jung

Song Kang dan Kim Yoo-Jung menampilkan kemampuan akting mereka yang mumpuni dalam My Demon. Dikenal melalui perannya di Nevertheless dan Sweet Home, Song Kang menjelma menjadi karakter baru yang menghadirkan sisi misterius.

Kim Yoo-Jung yang umumnya memainkan peran gadis polos kini menjadi Do Do Hee, tokoh kompleks dan tangguh yang terlihat dingin.

Serial ini menjadi kesempatan bagi penonton untuk menyaksikan para aktor tersebut dalam peran yang baru. Nah, itu dia deretan alasan kenapa kamu wajib nonton My Demon 24 November mendatang ya!

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi