Kantamedia.com – Pedangdut asal Kediri, Happy Asmara kini tengah jadi sorotan usai fotonya tiba-tiba mejeng di Times Square New York pada pertengahan Agustus 2023 lalu. Happy pun mengaku kaget mengetahui itu.
“Pastinya kaget, hah fotoku yang ngarit bisa ditempel di Times Square New York,” katanya usai ditemui di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat baru-baru ini.
Menurut dia apa yang dialaminya, berkat kuasa Allah. Pasalnya walaupun dirinya orang miskin dan tukang ngarit sekalipun, jika Allah hendak menaikkan derajat seseorang semudah membalikkan telapak tangan.
“Ternyata ketentuan Allah itu nyata bahwasanya nggak peduli kita orang miskin, kita tukang ngarit sekalipun,” ungkapnya.
Lantas berapa bayaran yang diterima pelantun Rungkad tersebut untuk sekali aksi manggungnya?
Dikutip berbagai sumber, diketahui Happy Asmara merupakan pedangdut muda terlaris dengan tarif manggung menggiurkan. Meski tidak menyebut angka pasti, namun dia memastikan, dibayar di atas Rp10 juta untuk sekali tampil.
Di luar honor manggung, penyanyi cantik bernama lengkap Heppy Rismanda Hendranata ini juga mendulang rupiah dari video-video yang diunggahnya melalui YouTube dan berbagai endorsement yang dipromosikannya melalui media sosial.
Youtube-nya tersebut saat ini sudah memiliki 1,57 juta subscriber. Happy Asmara kerap mengunggah sejumlah video yang ditonton para penggemarnya.
Total jumlah viewers videonya mencapai 356 juta. Hanya dari YouTube, Happy Asmara diprediksi meraih Rp60 juta hingga Rp600 juta. Diperkirakan dalam setahun, biduan asal Kediri ini bisa meraih untung mencapai Rp490 juta hingga Rp8 miliar.
Sejak kelas 5 SD, Happy Asmara mulai menunjukkan bakatnya di dunia tarik suara. Beranjak SMA, dia mulai kerap mengikuti berbagai festival musik dan bernyanyi di pesta pernikahan dengan genre musik Pop.
“Itu nyanyi (di nikahan) dari pagi, siang, sampai malam dikasih Rp50.000. Dapat segitu pun saya sudah senang banget,” tutur Happy Asmara.
Happy kemudian memutuskan pindah genre musik, dari Pop ke dangdut. Namun siapa sangka, keputusan itu membawanya menjadi salah satu pedangdut muda berbahasa Jawa paling populer di Indonesia. (*/jnp)