Kantamedia.com – Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 resmi dibuka di ICE BSD, Rabu (30/10). Pameran sepeda motor terbesar di Indonesia ini akan berlangsung selama lima hari hingga Minggu (3/11) dengan menempati area seluas 15 ribu meter persegi di hall 9-10.
Wakil Menteri Perindustrian, Faisol Riza, dalam pembukaan pameran menyatakan bahwa sepeda motor merupakan kendaraan rakyat dengan populasi sangat besar, sehingga pameran IMOS selalu dinantikan masyarakat. “Semoga seluruh rangkaian IMOS 2024 berjalan sukses dan lancar,” ujarnya.
Ketua Umum Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Johannes Loman, berharap IMOS 2024 dapat menjadi pemantik pertumbuhan industri roda dua pasca pandemi. “Harapan kami IMOS bisa menjadi stimulan untuk menjaga pertumbuhan industri sepeda motor,” katanya.
Pameran tahun ini diikuti oleh berbagai brand ternama seperti Honda, Yamaha, TVS, Suzuki, Kawasaki, Royal Enfield, Royal Alloy, dan Harley Davidson. Produsen kendaraan listrik juga turut berpartisipasi, di antaranya ALVA, Electrum, Horwin, ION Mobility, Polytron, V Move, Volta, dan ZPT.
Pengunjung dapat membeli tiket secara online dengan harga Rp 25 ribu untuk weekdays dan Rp 40 ribu untuk weekend. Sementara pembelian tiket di lokasi dibanderol Rp 35 ribu untuk weekdays dan Rp 50 ribu untuk weekend. (*Mhu)