Megawati Tegaskan Bakal Pecat Kader Partai yang Berkhianat

Kantamedia.com – Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menyinggung kader yang kerap berseberangan dengan arahan partai.

Hal itu disampaikan Megawati mengawali pidato politiknya, saat peringatan Hari Ulang Tahun ke-50 partainya di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Selasa (10/1/2023).

Menurut dia, antara kader dan partai harusnya memiliki kesatuan baik hati juga pikiran.

“Kita itu bonding antara ini (menunjuk hati) dan ini (menunjuk kepala) itu satu, satu tuh mancur ke atas, kita diparingi oleh Gusti Allah, bisa jadi begini,” kata Megawati seperti dikutip dari siaran daring, Selasa (10/1/2023).

Megawati menegaskan, jika ada kader partai yang sudah tidak sejalan antar hati dan pikirannya, maka dengan segala hormat, dia tidak segan untuk melakukan pemecatan.

Baca juga:  Ini Alasan Hary Tanoe Bawa Perindo Koalisi dengan PDIP

“Kalau ada anak buah yang sudah di dalam aturan partainya harus sampai ke tingkat ke pemecatan ya saya teken, jret!” tegas Megawati.

Ia menegaskan, jangan sampai dia dipancing untuk menggerakkan tangannya melakukan pemecatan. Sebab, dirinya tidak akan segan melakukan hal itu bila ada kader PDIP yang diketahui berkhianat.

“Jadi jangan bikin tangan ibu ini untuk membuat itu. karena atas nama partai toh, padahal mereka benar tidak menjalankan aturan partai ada yang berkhianat,” tegas Megawati.

Selain itu, Megawati Soekarnoputri juga menyindir kader PDIP yang enggan turun ke bawah, demi mendengar dan menyerap aspirasi rakyat.

Baca juga:  Ribuan Kades Ngumpul di GBK, Desak Jokowi Naikkan Dana Desa

“Gimana maunya kalau kamu cuma datang keren tapi tidak mau turun ke bawah?” sindir Ketua Umum PDIP itu.

Megawati lalu meminta para kader untuk angkat tangan. Dia ingin melihat siapa saja para kadernya yang belum turun ke bawah.

“Kok akeh men sing ora angkat tangan? (Kok banyak banget yang tidak angkat tangan) berarti belum pada turun ya?” tanya putri Presiden pertama RI tersebut.

Ribuan kader banteng yang hadir lalu menjawab sudah. Namun sebagian lagi juga terlihat tidak menjawab. Mendengar hal itu Megawati bingung, sebab kontestasi Pemilu 2024 sudah dekat namun kadernya belum total bergerak.

Baca juga:  Beberapa Kado Ekonomi Menyambut Kepemimpinan Prabowo-Gibran

“Ada yang sudah ada yang belum, kenapa kok belum turun? katane arep tempur (katanya mau bertarung) kenapa kok belum turun?,” tanya Megawati lagi

“Mau menang atau tidak?,” tegas Megawati.

Mendengar hal itu, kader lalu menjawab dengan kompak dengan seruan mau menang.

“Mau!” jawab kader.

Perayaan HUT ke-50 PDIP dihadiri oleh seluruh kader dari seluruh penjuru daerah di tanah air. Acara dilangsungkan di JIExpo Kemayoran Jakarta.

Selain itu, Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin juga terpantau hadir dalam acara tersebut. Total sekitar 17 ribu anggota partai hadir dalam acara tersebut. (*)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi