Kantamedia.com – Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengunjungi Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, pada Minggu (29/12). Kunjungan tersebut bertujuan untuk meninjau arus penumpang selama periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Dalam agenda tersebut, Menko AHY menyaksikan proses keberangkatan penumpang serta berkeliling di kapal KM Labobar yang dijadwalkan berlayar pada Minggu malam. Kapal dengan kapasitas 3.000 kursi ini akan melayani rute panjang yang mencakup Tanjung Priok hingga Nabire dan kembali.
Menurut AHY, transportasi laut masih menjadi pilihan utama masyarakat, terutama untuk perjalanan jarak jauh. “Masyarakat kita masih sangat membutuhkan transportasi laut. Oleh karena itu, jumlah kapal harus ditambah, dan kapal-kapal yang ada perlu diremajakan sesuai usia teknis yang ditentukan produsen,” ungkap AHY.
Dalam kunjungannya, AHY didampingi Menteri Perhubungan RI Dudy Purwagandhi, Wakil Menteri BUMN RI Kartika Wirjoatmodjo, serta jajaran Direksi PELNI yang dipimpin oleh Direktur Utama Tri Andayani.
Tri Andayani melaporkan bahwa selama periode 11 hingga 29 Desember 2024, jumlah penumpang kapal PELNI mencapai 366.002 orang atau 72,2% dari proyeksi awal sebesar 507.057 orang. Rute terpadat di antaranya adalah Batam-Belawan dan Makassar-BauBau, dengan pelabuhan tersibuk berada di Makassar, Ambon, dan Batam.
Andayani juga mencatat bahwa pergerakan penumpang tertinggi terjadi di wilayah tengah Indonesia (40,3%), diikuti wilayah timur (35,8%) dan barat (23,9%).
AHY menegaskan pentingnya pengembangan sektor transportasi laut agar dapat terus memenuhi kebutuhan masyarakat di berbagai wilayah Indonesia. (Mhu)