Prabowo Subianto Tegaskan Pentingnya Solusi Nyata untuk Atasi Masalah Bangsa

Kantamedia.com – Presiden terpilih Prabowo Subianto menegaskan komitmennya untuk menghadirkan solusi konkret terhadap isu krusial seperti kelaparan dan stunting di Indonesia. 

Melansir dari detiknews, dalam acara BNI Investor Daily Summit di JCC, Senayan, Jakarta, pada Rabu (9/10/2024), Prabowo mengkritik praktik pemerintah yang terlalu banyak menggelar diskusi kelompok fokus (FGD), dan menyerukan tindakan nyata melalui kebijakan.

“Kita harus memperbaiki bangsa ini dengan solusi yang kita cari dan kebijakan yang tepat. Ada masalah stunting dan kelaparan, apa langkah kita selanjutnya?” sorotnya.

Prabowo menekankan perlunya seluruh pihak segera menghadapi tantangan yang dihadapi masyarakat. Dia menolak pembiaran terhadap anak-anak yang kekurangan asupan gizi.

“Kita tidak bisa membiarkan anak-anak Indonesia tidak mendapatkan makanan yang layak,” tegas Prabowo.

Lebih lanjut, mantan Menteri Pertahanan itu menyoroti pentingnya swasembada pangan sebagai langkah strategis. Ia mengatakan, sebuah bangsa harus mampu memenuhi kebutuhan pangannya sendiri tanpa bergantung pada impor.

“Swasembada pangan adalah suatu keharusan. Bangsa yang ingin merdeka tidak boleh tergantung pada negara lain untuk pangan. Saya bertekad untuk mewujudkan swasembada pangan,” pungkasnya dengan keyakinan. (*Mhu)

Baca juga:  Kementan: Food Estate Kapuas dan Pulang Pisau Berproduksi dengan Hasil Positif
Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi