Kantamedia.com – BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok, Jumat (19/4/2024) berbasis dampak hujan lebat dengan kategori Waspada Bencana di sejumlah provinsi di Indonesia.
“Waspada terhadap bencana hidrometeorologi dampak dari potensi hujan lebat,” tulis BMKG dalam akun Instagram resminya, dikutip Kamis (18/4).
Sekadar informasi, bencana hidrometeorologi akibat dampak hujan lebat, seperti banjir dan tanah longsor.
Sesuai peringatan dini BMKG, ada beberapa provinsi terdampak di Indonesia pada Jumat (19/4/2024) yang berada dalam kategori Waspada Bencana hidrometeorologi, yaitu:
- Aceh
- Sumatra Utara
- Riau
- Jambi
- Sumatra Selatan
- Banten
- Jawa Barat
- Jawa Tengah
- DI Yogyakarta
- Jawa Timur
- Nusa Tenggara Barat
- Nusa Tenggara Timur
- Kalimantan Tengah
- Kalimantan Timur
- Kalimantan Utara
- Sulawesi Tengah
- Sulawesi Selatan
- Maluku
- Papua
Sementara kabupaten dan kota yang berpotensi mengalami hujan lebat dengan kategori Waspada Bencana hidrometeorologi antara lain:
- Aceh Timur
- Kota Subulussalam
- Langkat
- Tapanuli Tengah
- Kota Dumai
- Kota Pekanbaru
- Merangin
- Sarolangun
- Kota Lubuklinggau
- Musi Rawas
- Kota Serang
- Lebak
- Kota Bogor
- Kota Banjar
- Majalengka
- Purworejo
- Wonosobo
- Wonogiri
- Kota Yogyakarta
- Sleman
- Kota Blitar
- Probolinggo
- Jember
- Lombok Utara
- Bima
- Manggarai
- Ende
- Kotawaringin Timur
- Kapuas
- Kutai Timur
- Mahakam Hulu
- Nunukan
- Malinau
- Kota Plopo
- Luwu
- Poso
- Morowali Utara
- Maluku Barat Daya
- Merauke
- Jayapura
Peringatan dini cuaca besok hujan lebat dengan kategori Siaga dan Waspada bencana tersebut berlaku mulai Jumat, 19 April 2024 pukul 07.00 hingga Sabtu, 20 April 2024 pukul 07.00.
Sebelumnya, BMKG telah menerbitkan peringatan dini waspada cuaca ekstrem hujan lebat disertai angin kencang yang berpotensi melanda sejumlah daerah di Indonesia dalam sepekan ke depan atau mulai Selasa, 16 April 2024 hingga Minggu, 21 April 2024.
Kepala Pusat Meteorologi Publik Andri Ramdhani mengatakan dalam sepekan ke depan cuaca ekstrem tersebut dapat terjadi di sebagian besar Sumatra, terutama bagian pesisir barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara, dan Kalimantan.
Cuaca ekstrem itu juga berpotensi melanda wilayah Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, pesisir utara Sulawesi Utara, Maluku, Maluku Utara, dan sebagian besar Papua. (*/jnp)