Aksi Damai Kapakat Dayak Perjuangan Minta Parpol Usung Putera Daerah Sebagai Pemimpin

Palangka Raya, Kantamedia.com – Kota Palangka Raya kembali di warnai dengan penggelaran aksi damai. Seperti halnya, Kapakat Dayak Perjuangan yang melaksanakan aksi damai di depan 

Bertempat di depan kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), sekelompok masyarakat menamakan Kapakat Dayak Perjuangan menggelar aksi Damai. 

Aksi damai diikuti puluhan orang itu berjalan cukup Damai. Mereka menggelar Aksi damai dengan ritual adat Dayak, kemudian dilanjutkan dengan orasi dan tarian Manasai.

Koordinator Lapangan (Korlap), Romong, mengungkapkan, tujuan aksi ini adalah untuk mendorong partai politik di Kalimantan Tengah agar mengusung calon pemimpin yang berasal dari suku Dayak atau asli Putera Daerah.

“Demi keamanan dan kondusifitas Kalteng, kami berharap agar suara kami didengar oleh pihak DPRD Kalteng. Jika tidak, kami tidak segan untuk melakukan aksi yang lebih besar dan terus menerus menggelar aksi ini,” katanya.

Kapakat Dayak Perjuangan sangat menekankan pentingnya kepemimpinan yang mengakar pada kearifan lokal dan adat Dayak. Mereka berharap agar pemimpin Kalteng yang terpilih nantinya adalah putra atau putri asli Dayak, sehingga Dayak dapat menjadi raja atau pemimpin di rumahnya sendiri.

Romong mengatakan, aksi damai ini menjadi salah satu bentuk pergerakan Kapakat Dayak Perjuangan untuk memperjuangkan hak-hak suku Dayak dan menegaskan pentingnya representasi mereka dalam kepemimpinan daerah. (Mhu)

Baca juga:  FBIM Ajang Memperkenalkan Budaya Dan Tradisi Kepada Generasi Penerus
Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi