Kantamedia.com – Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY kembali terpilih sebagai Ketua Umum Partai Demokrat. AHY dipilih secara aklamasi kembali menjadi ketua umum periode 2025-2030 dalam kongres ke-6 Partai Demokrat di Hotel The Ritz Carlton, Jakarta Selatan, Senin (24/2/2025).
AHY menjadi satu-satunya tokoh di Demokrat yang mendaftar dan memenuhi syarat pencalonan sebagai Ketua Umum.
“Apakah Bapak Agus Harimurti Yudhoyono secara aklamasi dapat disetujui sebagai ketum partai demokrat periode 2025-2030? setuju?” kata Kepala Badan Pembinaan Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Partai Demokrat Herman Khaeron membacakan hasil pleno. Para kader pun kompak menjawab setuju.
Selain itu, Kongres VI Partai Demokrat juga menetapkan Ketua Majelis Tinggi partai periode 2025-2030 yang kembali diisi oleh Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
“Memutuskan, menetapkan Bapak Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat masa bakti 2025-2030,” ujar Herman.
“Adapun masa jabatan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat masa bakti 2025-2030 untuk berlaku sejak tanggal ditetapkan,” lanjut Herman.
Dengan terpilihnya kembali dirinya sebagai ketua umum, AHY memastikan akan membawa Partai Demokrat terus bangkit di lima tahun ke depan, terutama dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2029
“Yang jelas, kita ingin Demokrat bangkit, terutama dalam pemilihan anggota legislatif. Kita ingin semakin banyak suara dan juga sekaligus kursi kita di DPR RI, DPRD provinsi, kabupaten, kota,” ujar AHY di The Ritz Carlton, Jakarta Selatan, Senin (24/2/2025).
AHY mengakui bahwa selama memimpin Partai Demokrat masih banyak kekurangan dan kelemahan. Tetapi dengan kebersamaan dan dukungan kader, AHY percaya diri untuk kembali memimpin Demokrat untuk 5 tahun ke depan.
Putra Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu mengatakan, bermodal dukungan, kebersamaan, serta semangat juang seluruh kader, Demokrat memiliki optimisme. Dia berharap Demokrat bisa bangkit dan makin memiliki peran yang baik untuk Indonesia.
“Saya mengakui banyak kekurangan dan kelemahan selama ini, tetapi dengan kebersamaan dan dukungan semua, seluruh kader, termasuk seluruh anggota dewan di mana pun berada, saya merasa kuat dan percaya diri untuk menakhodai kapal besar Partai Demokrat ini,” ucapnya. (*)