Kantamedia.com – Berdasarkan hasil rapat koordinasi antara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Tengah dengan seluruh tim pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng 2024, yang disaksikan oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kalteng pada 25 Oktober 2024, jadwal debat publik kedua Pilgub Kalteng mengalami perubahan.
Debat yang semula dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 6 November 2024, telah disepakati bersama untuk dimajukan sehari lebih awal menjadi Selasa, 5 November 2024.
“Perubahan jadwal debat ini dilakukan karena pada Kamis, 7 November 2024, akan diadakan pelantikan serentak anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) se-Indonesia oleh KPU RI,” ungkap Harmain Ibrohim, Anggota KPU Kalteng Divisi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, Senin (28/10/2024).
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh tim Paslon yang telah memahami dan menyetujui usulan KPU Kalteng untuk memajukan jadwal debat kedua Pilgub Kalteng 2024. (Mhu)