Digebuk Ketua RT, Anies Baswedan Jatuh ke Waduk

Kantamedia.com – Bakal calon presiden (Capres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan jatuh ke dalam Waduk Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, setelah menerima gebukan bantal dari Ketua RT 06/04 Malkan.

Hal itu terjadi ketika Anies turut menghadiri acara perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI Ke-78 yang digelar warga di Waduk Lebak Bulus, Kamis (17/8/2023).

Anies yang hadir di acara tersebut tak hanya sekadar menjadi penonton atau tamu undangan saja, melainkan ikut langsung berlomba bersama masyarakat. Eks Gubernur DKI Jakarta ikut serta dalam perlombaan adu gebuk bantal yang digelar warga Waduk Lebak Bulus.

Baca juga:  LIVE | Pembacaan Putusan MK, Sidang Sengketa Pilpres 2024

“Doain yah,” ucap Anies sebelum memulai lomba di atas Waduk Lebak Bulus, dilansir Viva.

Dengan mengenakan kaos berkelir hitam dan bertuliskan Jakarta International Stadium (JIS), Anies Baswedan, juga dilengkapi pelampung warna oranye.

Anies pun berhasil memenangkan dua kali pertandingan, dengan membuat lawannya jatuh dalam waduk, setelah beberapa pukulan batal Anies melayang ke arah wajah lawannya.

Kemudian, Anies pun akhirnya tumbang di tangan Ketua RT Malkan. Beberapa pukulan bantal Malkan mendarat ke wajah Anies.

Baca juga:  Ganjar-Mahfud Janji Hapus Batas Usia Maksimal Pelamar Kerja

Saat Anies Baswedan jatuh ke waduk Lebak Bulus itu, dia juga langsung menarik Malkan agar ikut terjatuh. Anies pun mengundang teriakan warga yang melihatnya terjatuh.

Usai pertandingan, Malkan pun mengungkap rasa senangnya bisa berlomba dengan Anies yang merupakan warganya.

“Alhamdulillah senang (bisa menang dari Anies),” ucap Malkan.

“Saya gak pernah ragu buat bertanding berkompetisi dengan beliau (Anies). Karena beliau memposisikan sejajar dengan yang lain. Saya gak ada canggung, namanya lomba menang kalah siap menerima risiko,” lanjutnya.

Anies juga mengatakan hak senada dengan mengucap bahwa dirinya juga senang. Walaupun kalah, kata Anies, namanya sebuah pertandingan pasti ada kalah atau menang.

Baca juga:  Jokowi: Kondisi Politik Saat Ini Terlalu Banyak Drama dan Sinetron

“Seru. Ya namanya juga pertandingan, main tiga kali, dua kali menang, sekali kalah. Terus penonton senang yang penting. Kita juga senang. Yang menang dan kalah sama sama senang,” tutur Anies.

“Jadi ini betul-betul pertandingan persahabatan yang menyenangkan untuk semua. Saya rasa yang paling menikmati warga di sini. Saya kalah sama Pak RT. Insya Allah kalau mengurus surat-surat masih gampang,” sambungnya. (*/jnp)

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi