Kantamedia.com – Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco menegaskan Prabowo Subianto pernah memberi izin atau restu ke Sandiaga Uno untuk bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Menurut Dasco, Sandi pun tak pernah minta izin ke Prabowo.
Hal itu sekaligus membantah pernyataan Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono yang menyebut Sandiaga Uno sudah dapat restu Prabowo Subianto bergabung ke PPP.
“Saya belum pernah mendengar Pak Sandi minta izin, atau belum pernah mendengar Pak Prabowo memberikan izin,” kata Dasco di Kompleks Parlemen Senayan, Senin (13/2/2023).
Namun demikian, Dasco menyebut Prabowo tidak akan menghalangi jika Sandi memang ingin pindah PPP.
“Pak Prabowo pada prinsipnya tidak akan menahan karier seseorang apabila orang ingin berkiprah, apalagi pengen jadi capres misalnya. Tapi di Partai Gerindra kan sudah fix capresnya Pak Prabowo, itu saja,” kata dia.
Dasco mengingatkan Sandiaga juga sudah pernah mengatakan saat menjumpai Prabowo bahwa ia akan tegak lurus terhadap partai.
“Sehingga saya pikir, sebagai orang yang dewasa dalam berpolitik, mekanisme-mekanisme yang beretika tentunya akan dipenuhi apabila misalnya Pak Sandi mau pindah,” pungkasnya.
Sebelumnya, Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono, mengungkapkan bahwa Sandiaga Uno yang merupakan salah satu kader Partai Gerindra, sudah mendapat izin dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bergabung dengan PPP.
“Pak sandi itu diberikan izin oleh Pak Prabowo untuk bergabung bersama dengan PPP untuk mendukung perjuangan PPP,” kata Mardiono, dalam acara jalan sehat bersama Harlah PPP ke-50 di Malino, Sulawesi Selatan, Minggu (12/2/2023).
Mardiono yang tengah memberikan sambutan di hadapan para kader PPP, meminta persetujuan kepada kader PPP jika Sandi bergabung dengan partai berlambang Ka’bah tersebut.
“Setuju? Kader-kader siap untuk mendukung Pak Sandi?” tanya Mardiono.
“Setuju. Siap,” jawab serempak oleh para kader PPP.
Mardiono menilai, Sandiaga Uno merupakan tokoh bangsa yang harus didukung di Pilpres 2024 mendatang. Dia memberikam contoh, bagaimana Sandiaga Uno mampu memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi saat pandemi Covid-19.
“Pak sandi itu aset nasional, termasuk panglima yang mampu memulihkan pariwisata lebih cepat dibanding dengan negara-negarai lain sehingga Indonesia bisa lebih cepat untuk melakukan recovery ekonomi, setelah Indonesia bersama dengan dunia yang lain, bangsa-bangsa yang lain menghadapi musibah Covid-19,” ucapnya.