Jelang Pilkada 2024, KPU Kalteng Gelar Sosialisasi Tahapan Kepala Daerah

PALANGKA RAYA, Kantamedia.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan kegiatan Sosialisasi Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Tahun 2024.

Kegiatan sosialisasi berlangsung di M Bahalap Hotel Palangka Raya, Selasa (30/4/24).

Anggota KPU Kalteng Harmain Ibrahim dari Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Prov Kalteng menyampaikan, Pilkada Serentak Tahun 2024 akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.

“Dalam Pilkada nanti ada dua tahapan Pemilihan, yaitu tahapan persiapan yang meliputi perencanaan program dan anggaran; penyusunan peraturan penyelenggaraan Pemilihan; perencanaan penyelenggaraan,”ujarnya.

Baca juga:  PPP Kaget "Terlempar" dari Senayan

Dia mengatakan, pada Pilkada 2024 juga ada penetapan tata cara dan jadwal tahapan pelaksanaan Pemilihan; pembentukan PPK, PPS, dan KPPS; pembentukan Panitia Pengawas Kecamatan, Panitia Pengawas Lapangan.

“Selain itu Pengawas Tempat Pemungutan Suara; pemberitahuan dan pendaftaran pemantau Pemilihan; penyerahan daftar penduduk potensial Pemilih; serta pemutakhiran dan penyusunan daftar Pemilih,” jelasnya.

Selanjutnya, tahap penyelenggaraan meliputi pengumuman pendaftaran Pasangan Calon; pendaftaran Pasangan Calon; penelitian persyaratan Calon; penetapan Pasangan Calon; pelaksanaan kampanye; pelaksanaan pemungutan suara; penghitungan suara dan rekapitulasi hasil penghitungan suara; penetapan Calon terpilih; penyelesaian pelanggaran dan sengketa hasil pemilihan; dan pengusulan pengesahan pengangkatan Calon terpilih. (Mhu) 

Baca juga:  28 Petugas Meninggal Saat Pilkada 2024

 

Bagikan berita ini

KANTAMEDIA CHANNEL

YouTube Video
Bsi